Ketua PMI Sanggau Buka Latgab Palang Merah
![]() |
| Latihan gabungan (LATGAB) Palang Merah Remaja (PMR) bersama PMI Kabupaten Sanggau |
Sanggau (Suara Sanggau) – Palang Merah Remaja merupakan wadah pembinaan calon relawan remaja dan calon pemimpin palang merah di masa depan.
Hal tersebut disampaikan Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) kabupaten Kusbariah Ontot usai kegiatan Latihan gabungan (LATGAB) Palang Merah Remaja (PMR) bersama PMI Kabupaten Sanggau di Halaman Sepakbola Kecamatan Kembayan Selasa (29/10/2019).
“PMR merupakan salah satu kekuatan Palang Merah Indonesia dalam melaksanakan misi kemanusiaan di bidang kesehatan, dan kesiapsiagaan bencana yang tertuang dalam Tri Bakti Palang Merah Remaja yakni meningkatkan keterampilan hidup sehat berkarya dan berbakti di masyarakat, serta mempererat persahabatan nasional dan internasional,” ujarnya.
Untuk itu Ketua Palang Merah kabupaten Sanggau itu mengajak peserta PMR menjaga kesehatan selama kegiatan, menjauhi narkoba serta menjaga lingkungan dan kebersihan.
Kegiatan tersebut dibuka wakil bupati sanggau Drs. Yohanes Ontot, M. Si,yang mengatakan kegiatan Latihan Gabungan (LATGAB) Palang Merah Remaja (PMR) bersama PMI.
“Hal ini merupakan kegiatan sosial kemanusian, untuk itu ia menghimbau kepada peserta agar dapat dengan tekun mengikutinya, sehingga kalian mendapatlan ilmu dan keterampilan dalam membantu melaksanakan tugas kemanusiaan dimasyarakat nanti,” paparnya.
Kegiatan yang diikuti oleh para siswa siswi SMP, SMA dan SMK yang terdiri dari 4 Kecamatan, yaitu Kecamatan Beduai, Kembayan, Sekayam dan Entikong, dibagi menjadi 28 kelompok Kegiatan ini akan dilaksanakan selama 3 hari dimulai dari Tanggal 29 hingga 31 Oktober 2019.
Hadir pada kegiatan tersebut Camat Kembayan Inosensius Nono, Kepala Kantor BPN Kab. Sanggau Yuliana, SH. Eng, Danramil Kembayan Kapten Inf Warsidi, Serta Kepala OPD Kab. Sanggau.
Penulis : Herman
Editor : Dina Wardoyo
Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya
Join now




