SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Bengkayang Kapolsek Sungai Raya Kepulauan Resmi Berganti, Kapolres Bengkayang: Jabatan Adalah Amanah

Kapolsek Sungai Raya Kepulauan Resmi Berganti, Kapolres Bengkayang: Jabatan Adalah Amanah

Kapolsek Sungai Raya Kepulauan Resmi Berganti.[HO-Istimewa]

Bengkayang (Suara Kalbar) – Polres Bengkayang menggelar upacara serah terima jabatan (sertijab) Kapolsek Sungai Raya Kepulauan pada Selasa (10/6/2025) pagi.

Prosesi tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Bengkayang AKBP Teguh Nugroho.

Dalam upacara tersebut, IPTU Arjito Tri Susanto Hutagaol resmi menyerahkan jabatan Kapolsek Sungai Raya Kepulauan kepada penggantinya, IPDA Selamet Widodo, Sertijab ini berdasarkan Keputusan Kapolda Kalbar Nomor: KEP/345/IV/2025 tertanggal 30 April 2025.

Kapolres Bengkayang AKBP Teguh Nugroho menekankan pentingnya integritas dan profesionalisme bagi setiap pejabat yang dipercaya menduduki jabatan strategis. “Jabatan adalah amanah yang tidak hanya dipertanggungjawabkan secara institusi, tetapi juga di hadapan Tuhan Yang Maha Esa,” ujar AKBP Teguh Nugroho.

Mutasi jabatan ini disebut sebagai bagian dari penyegaran organisasi dan strategi pengembangan karier personel Polri, khususnya di wilayah hukum Polda Kalimantan Barat. Polres Bengkayang berharap pergantian ini dapat meningkatkan kinerja dan pelayanan publik di wilayah Sungai Raya Kepulauan

Penulis : Kurnadi

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Iklan