Prabowo: Cadangan Beras Tertinggi Sepanjang Sejarah, Indonesia Menuju Swasembada
Jakarta (Suara Kalbar)- Presiden Prabowo Subianto mengatakan cadangan beras Indonesia hari ini tertinggi sepanjang sejarah. Menurutnya, hal tersebut sudah mengarah ke swasembada pangan dan di luar dugaan.
“Produksi beras dan jagung kita tertinggi sepanjang sejarah Republik Indonesia, cadangan beras yang ada di gudang-gudang Pemerintah Indonesia hari ini tertinggi sepanjang sejarah Indonesia,” ujar Prabowo dalam sambutan pada Kongres ke-4 Pengurus Pusat (PP) Tunas Indonesia Raya (Tidar) di Hotel Borobudur, Jakarta, Sabtu (17/5/2025).
Prabowo memberikan contoh peningkatan produksi pangan di Sumatera Selatan yang biasanya hanya 10%, namun kini meroket hingga 25%.
“Sumatera Selatan sampai 25% peningkatan produksi beras, rawa kita ubah jadi sawah-sawah, tanah-tanah tandus kita akan buat jadi tanah subur,” tandas Prabowo.
Prabowo yakin atas pencapaian peningkatan produksi pangan membuat masa depan Indonesia menjadi cerah.
“Saudara sekalian, masa depan kita cerah, walaupun ada yang ingin citrakan seolah-olah masa depan kita tidak baik,” imbuh Prabowo.
Lebih lanjut, Prabowo menyadari banyak tantangan dan rintangan yang akan dihadapi bangsa Indonesia ke depan. Namun, dirinya yakin apabila pemerintahan dijalankan secara bersih dan bebas korupsi.
“Kita hadapi banyak tantangan, kita hadapi banyak kesulitan, tetapi kekuatan kita besar, asalkan kita bertekad memiliki pemerintah yang bersih, bebas dari korupsi, kita akan kuat. Kita sudah canangkan kita akan turunkan kemiskinan, kita akan mengurangi kemiskinan, kita akan hilangkan kelaparan dari Indonesia,” terang Prabowo.
Sumber: Beritasatu.com
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya
Join now





