SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Sanggau Libur Lebaran Sekolah di Sanggau Dimajukan, Ini Jadwalnya

Libur Lebaran Sekolah di Sanggau Dimajukan, Ini Jadwalnya

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Kadisdikbud) Kabupaten Sanggau, Alipius.

Sanggau (Suara Kalbar) – Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Kadisdikbud) Kabupaten Sanggau, Alipius, mengumumkan bahwa libur Lebaran untuk sekolah negeri dimajukan menjadi tanggal 21 Maret 2025. Keputusan ini berdasarkan edaran terbaru dari Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah berdasarkan surat kesepakatan tiga Menteri.

“Libur Lebaran yang awalnya ditetapkan dari tanggal 27 Maret hingga 8 April, sekarang dimajukan menjadi tanggal 21 Maret hingga 8 April. Siswa akan kembali ke sekolah pada tanggal 9 April 2025,”ungkap Alipius, Senin (17/03/2025) .

Keputusan ini diambil setelah adanya kesepakatan tiga menteri dan edaran Mendikdasmen untuk memberikan kesempatan kepada siswa dan orang tua untuk menikmati liburan Lebaran, serta untuk menghindari kemacetan lalu lintas.

“Libur Lebaran ini sangat panjang, cukup panjang, dalam rangka untuk memberikan kesempatan kepada murid-murid dan orang tua juga untuk bisa menikmati liburan dalam berpuasa dan menyambut Idul Fitri,” kata Alipius.

Sementara itu, untuk sekolah swasta, Alipius mengatakan bahwa mereka tidak diwajibkan untuk mengikuti edaran tersebut. Namun, mereka dapat menyesuaikan liburan dengan kalender akademik yang ada.

“Kita persilakan sekolah swasta untuk menyesuaikan liburan dengan kalender akademik yang ada di satuan pendidikan masing-masing,” ucap Alipius.
Alipius juga menambahkan bahwa sekolah swasta yang non-Muslim dapat menyesuaikan liburan dengan hari libur nasional seperti cuti bersama, serta menambah libur sendiri pada saat hari raya agama mereka.

“Seperti Yayasan Kristen, Katolik dan lain-lain, mereka dapat menyesuaikan liburan dengan hari libur nasional, serta menambah libur sendiri pada saat hari raya agama mereka,” tutup Alipius.

Penulis: Darmansyah

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Iklan