SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Sanggau Banjir di Sanggau, Pengendara Bisa Lewati Jalur Alternatif

Banjir di Sanggau, Pengendara Bisa Lewati Jalur Alternatif

Kondisi banjir di Kabupaten Sanggau. SUARAKALBAR.CO.ID/Ist

Sanggau (Suara Kalbar) – Penjabat (Pj) Bupati Sanggau bersama Forkopimda serta Plt Kepala BPBD Kabupaten Sanggau kembali meninjau titik – titik lokasi banjir di wilayah Kecamatan Tayan Hulu, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, Kamis (17/10/2024).

Pj Bupati Sanggau Suherman, menghimbau kepada seluruh warga masyarakat, terutama yang berdomisili di wilayah Kecamatan Tayan Hulu ataupun dataran rendah yang rawan banjir agar mengaktifkan kewaspadaan tingkat tinggi. Apabila memang harus mengungsi untuk segera langsung ke tenda – tenda yang telah disediakan.

“Kami selalu menghimbau kepada warga untuk tetap waspada, peka dan siaga guna mengantisipasi hal – hal yang tidak Kita inginkan. Jadi, Kami mohon kepada warga masyarakat agar mengikuti atau mematuhi apa – apa yang diarahkan oleh instansi terkait pada saat dilokasi banjir. Semua ini demi keselamatan Kita bersama dan Kita bermunajat semoga banjir ini lekas surut,” pesan Pj Bupati Sanggau.

Secara terpisah, Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Sanggau Anselmus, telah mengeluarkan himbauan bagi pengguna jalan dikarenakan adanya bencana banjir untuk sementara menunda perjalanannya.

“Situasi saat ini kondisi air semakin dalam dan kami bersama satlantas Polres Sanggau menghimbau jika harus juga melakukan perjalanan penguna roda 4 dan roda 2 untuk bisa melalui jalur alternatif dari Simpang Ampar menuju Tayan Hilir kemudian menuju ke Meliau selanjutnya ke Bodok dan ke Sanggau serta sebaliknya,” tutupnya.

Sementara itu, Dandim 1204/Sanggau Letkol Inf Subandi, mengintruksikan kepada para Babinsa maupun Danramil – Danposramil agar melaporkan setiap perkembangan situasi kondisi pada kesempatan pertama secara hirarki.

“Kemudian bangun komunikasi dan koordinasi dengan instansi terkait terutama pihak BPBD selama pelaksanaan monitoring di lapangan namun tetap utamakan faktor keamanan,” harap Dandim Sanggau.

Dandim juga meminta agar Babinsa untuk tidak hanya siaga pasif, namun Babinsa juga harus masif dan aktif membantu masyarakat. Dalam hal mengamankan diri maupun barang – barang berharga hingga menyelamatkan sektor Pertanian ataupun sektor Perekonomian jika memungkinkan.

Penulis: Darmansyah

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Komentar
Bagikan:

Iklan