SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Mempawah Siliwangi Juara Turnamen Futsal Katherine A. Oendoen Cup di Desa Galang Mempawah

Siliwangi Juara Turnamen Futsal Katherine A. Oendoen Cup di Desa Galang Mempawah

Kapolsek Sungai Pinyuh, AKP Rismanto Ginting, dan Ketua Panitia Pelaksana, Abdul Mutolib, berfoto bersama para juara Turnamen Futsal Katherine A. Oendoen Cup 2022 di Lapangan P&N Siliwangi, Desa Galang, Kecamatan Sungai Pinyuh, Rabu (31/8/2022). SUARAKALBAR.CO.ID/Foto. Distra

Mempawah (Suara Kalbar) – Turnamen Futsal Katherine A. Oendoen Cup 2022 yang berlangsung di Lapangan P&N Siliwangi, Desa Galang, Kecamatan Sungai Pinyuh, Kabupaten Mempawah, tuntas sudah pada Rabu (31/8/2022) malam.

Tim tuan rumah, Siliwangi Desa Galang, akhirnya merengkuh juara pertama setelah di partai final menundukkan Tim Mutiara A asal Gang Usaha Sungai Pinyuh dengan skor telak 4-2.

Sementara itu, Tim Futsal Mutiara B Gang Usaha Sungai Pinyuh sebelumnya sukses meraih juara ketiga usai unggul 7-4 atas SBJ Costa Desa Sungai Batang.

Dua sesi babak final ini dihadiri ratusan penonton. Serunya luar biasa. Sorak-sorai terdengar ketika kedua tim saling mengejar angka untuk meraih kemenangan.

Suksesnya perhelatan turnamen futsal tersebut disyukuri Ketua Panitia Pelaksana, Abdul Mutolib.

Menurut Anggota DPRD Mempawah dari Partai Gerindra ini, Turnamen Futsal Katherine A. Oendoen Cup 2022 berlangsung sejak 6 Agustus lalu.

“Peserta kita batasi hanya untuk Kecamatan Sungai Pinyuh dan Anjongan saja. Meski demikian, ada 60 peserta mendaftarkan diri,” ujar dia.

Sesuai namanya, tambah Abdul Mutolib, turnamen terselenggara atas dukungan sponsor dari Anggota DPR RI Partai Gerindra Dapil Kalimantan Barat 1, yakni Katherine A. Oendoen.

“Untuk itu, kami mengucapkan terima kasih atas perhatian, kepedulian dan dukungan Ibu Katherine A. Oendoen, sehingga turnamen dapat terlaksana dengan sukses dan lancar,” jelas Abdul Mutolib lagi.

Penyelenggaraan turnamen futsal ini, lanjut dia, merupakan upaya pihaknya untuk memeriahkan HUT ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia.

“Sekaligus untuk mencari bibit-bibit muda yang potensial di cabang olahraga futsal. Sebab ada seorang atlet futsal asal Desa Galang, yaitu Yudi Priyatna Utama, yang bermain di Liga Pro Kancil BBK Pontianak,” tuturnya lagi.

Abdul Mutolib menegaskan, turnamen ini akan digelar setiap tahun. Untuk itu, pihaknya telah menyediakan piala bergilir Katherine A. Oendoen, yang pada tahun ini diraih Tim Futsal Siliwangi Desa Galang.

Selain itu, para pemenang juga mendapatkan hadiah berupa uang tunai dan trofi. Rinciannya, Juara I Rp 5 Juta, Juara II Rp 3 Juta, Juara III Rp 2 Juta dan Juara IV Rp 1 Juta.

Penyerahan hadiah dilakukan langsung oleh Kapolsek Sungai Pinyuh, AKP Rismanto Ginting, beserta perwakilan DPC Gerindra Kabupaten Mempawah, Mukhlis.

Usai kegiatan, Kapolsek AKP Rismanto Ginting, mengapresiasi pelaksanaan Turnamen Futsal Katherine A. Oendoen Cup 2022 yang berlangsung tertib, aman dan lancar.

“Selaku Kapolsek Sungai Pinyuh, saya mengucapkan terima kasih kepada panitia pelaksana, masyarakat yang menonton, serta seluruh pemain futsal yang bertanding secara tertib dan sportif. Hal ini mesti terus dipertahankan,” imbuhnya.

Institusi Polri, tegas dia, akan selaku memberikan dukungan perhelatan berbagai kegiatan olahraga untuk mewujudkan masyarakat yang sehat dan bahagia.

“Apalagi, momen turnamen futsal ini bertepatan dengan HUT ke-77 Republik Indonesia sehingga menjadi salah satu wadah kegembiraan bersama dalam mengisi kemerdekaan,” tutup Kapolsek AKP Rismanto Ginting.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Iklan