SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Pontianak 24 Etnis di Kalbar Gelar Upacara Hari Kemerdekaan

24 Etnis di Kalbar Gelar Upacara Hari Kemerdekaan

Sebanyak 24 etnis yang tergabung dalam Perkumpulan Merah Putih (PMP) menggelar upacara memperingati hari kemerdekaan Indonesia ke – 77 di Rumah Radangk Rabu (17/8/2022) pagi.

Pontianak (Suara Kalbar)- Sebanyak 24 etnis yang tergabung dalam Perkumpulan Merah Putih (PMP) menggelar upacara memperingati hari kemerdekaan Indonesia ke – 77 di Rumah Radangk Rabu (17/8/2022) pagi.

Ketua Majelis Adat Budaya Melayu (MABM) Kalbar, Prof Chairil Effendy mengatakan kemerdekaan ini suatu hal yang patut kita syukuri bangsa sudah dijajah sekian lama dan telah memakan korban dari berbagai aspek. Akhirnya dapatlah merayakan kemerdekaan ini.

“Kemerdekaan Indonesia harus dijaga. Perjuangan kita tidak mudah dan gampang, ada 17ribu pulau, ada 700 bahasa ada seribu lebih budaya, tentu dapat menimbulkan perpecahan jika tidak di barengi dengan kerukunan yang kuat,” ujar Prof Chairil Effendy.

Chairil menilai menyatukan ratusan suku bangsa bukan sesuatu yang mudah yang bisa dipertahakan hingga mencapai usia 77 tahun.

“Dalam konteks mensyukuri itulah kami dari perkumpulan merah putih yang menghimpun 24 etnis menyelenggarakan upacara bendera pada hari ini,” jelasnya.

Sementara itu, Ketua Dewan Adat Dayak (DAD) Kalbar Jakius Sinyor mengatakan upacara ini dilakukan untuk membuktikan kepada masyarakat bahwa Pancasila dan Undang-undang telah terwujud.

“Kami sangat berterimakasih tahun ini bisa jadi tuan rumah, kita akan bergantian tiap tahunnya. Itulah bentuk kolaborasi yang ada dari kumpulan etnik yang kita gabung,” kata Jakius.

Pada upacara tahun ini, kata Jakius pembacaan ikrar dilakukan oleh suku Bugis. Kemudian pembacaan undang-undang dilakukan oleh masyarakat Jawa.

“Jadi kita tidak eklusif lagi. Kami PMP ini memang sudah punya program untuk menyelaraskan keberagaman,” jelasnya.

Selain itupun, Jakius menyatakan pihaknya telah membentuk perkumpulan pemuda sebagai generasi penerus bangsa, sehingga kerap mengundang mahasiswa di setiap kegiatan.

 

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Iklan