Polres Sambas All Out Sosialisasikan Operasi Zebra, Tegaskan 10 Sasaran Utama
Sambas (Suara Kalbar) – Jajaran Polres Sambas melalui personel Operasi Zebra Kapuas 2025 terus melakukan sosialisasi intensif terkait 10 sasaran prioritas pelanggaran yang menjadi fokus penindakan, Selasa (18/11/2025).
Upaya ini dilakukan untuk menekan angka kecelakaan dan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keselamatan berlalu lintas.
Kapolres Sambas, AKBP Wahyu Jati Wibowo, melalui Kasat Lantas Polres Sambas, AKP Nanda Sulvy Pratama mengatakan, operasi kali ini menyasar berbagai pelanggaran yang dinilai sebagai faktor pemicu kecelakaan.
Ia menjelaskan faktor-faktor tersebut di antaranya penggunaan ponsel saat berkendara, pelanggaran oleh pengendara di bawah umur, serta berboncengan lebih dari satu orang.
Selain itu, pelanggaran kecepatan, tidak mengenakan helm SNI atau sabuk pengaman, berkendara di bawah pengaruh alkohol, kendaraan kelebihan muatan, serta praktik balap liar juga menjadi fokus penindakan. Tidak ketinggalan, penggunaan knalpot brong atau tidak sesuai spesifikasi pabrik turut menjadi perhatian utama.
“Kami mengajak masyarakat untuk tertib dan patuh pada peraturan berlalu lintas. Keselamatan di jalan bukan hanya untuk diri sendiri, tapi juga untuk keluarga dan pengguna jalan lainnya,” tegas AKP Nanda.
Ia menambahkan Operasi Zebra Kapuas 2025 bertujuan untuk menekan angka pelanggaran dan kecelakaan, sekaligus membangun budaya tertib berlalu lintas di Kabupaten Sambas.
Polres Sambas juga mengimbau masyarakat agar selalu mengutamakan keselamatan, menghindari perilaku berkendara yang membahayakan, dan tidak mengabaikan aturan keselamatan seperti helm dan sabuk pengaman.
“Dengan dukungan dan kesadaran masyarakat, diharapkan angka kecelakaan lalu lintas dapat ditekan, dan Sambas dapat menjadi wilayah yang aman serta tertib dalam berlalu lintas,” pungkasnya.
Penulis: Serawati
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya
Join now




