SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Sambas Mayat Pria Ditemukan Tergantung di Perbatasan Desa Merabuan – Matang Putus, Sambas

Mayat Pria Ditemukan Tergantung di Perbatasan Desa Merabuan – Matang Putus, Sambas

Mayat Pria Ditemukan Tergantung di Perbatasan Desa Merabuan, Kecamatan Tangaran dan Matang Putus, Kecamatan Paloh, Rabu (17/9/2025). SUARAKALBAR.CO.ID/ilustrasi

Sambas (Suara Kalbar) – Warga Kabupaten Sambas digemparkan dengan penemuan mayat pria di tepian sungai yang berada di perbatasan Dusun Matang Putus, Desa Matang Danau, Kecamatan Paloh, dengan Desa Merabuan, Kecamatan Tangaran, Kabupaten Sambas pada Rabu (17/9/2025) pagi.

Dalam sebuah video yang beredar di media sosial Facebook, tampak korban mengenakan pakaian panjang dan ditemukan dalam kondisi tergantung dengan seutas tali di pinggir sungai. Kejadian itu membuat warga sekitar panik sekaligus geger.

Hingga kini, belum dapat dipastikan alasan korban nekat mengakhiri hidupnya. Aparat kepolisian masih terus melakukan penyelidikan untuk mengungkap lebih jauh mengenai peristiwa ini.

Informasi tentang penemuan mayat ini dibagikan oleh Muryanti melalui akun Facebooknya. Dalam ungahnya ia menuliskan “Ya…Allah e Ade tolen pagi” Urang Kume jumpe urang bundir yo, Ade yang kanal ke sape tok bundir di dekat kampung kamek,” dengan bahasa Melayu Sambas.

Muryanti juga menyebutkan lokasi mayat yang tergantung itu berada di antara batas Kampung Merabuan dan Matang Putus.

“lokasi tempat orang bundir ini perbatasan kampung merabuan dengan Matang Putus,” terangnya dalam postingan tersebut.

Eka, salah seorang warga Matang Danau, menuturkan jasad tersebut pertama kali dilihat warga saat hendak menuju ladang.

“Sekitar jam 5 lewat waktu salah satu warga mau ke ladang, mayat itu sudah terlihat. Identitasnya belum diketahui, tapi dia orang pendatang yang bekerja membuat saluran air,” ungkap Eka.

Kapolres Sambas, AKBP Wahyu Jati Wibowo, melalui Kapolsek Paloh, AKP Sa’emni, membenarkan adanya temuan tersebut.

“Benar, anggota kami masih berada di lokasi kejadian perkara untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait kasus penemuan mayat gantung diri ini,” jelasnya.

Penulis: Serawati

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Iklan