SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Kubu Raya Saluran Intake IPA PDAM Kubu Raya Rusak dihantam Tongkang

Saluran Intake IPA PDAM Kubu Raya Rusak dihantam Tongkang

Kondisi intake IPA PDAM Kubu Raya pasca dihantam tongkang pada Sabtu (14/06/2025) malam sekitar pukul 18:30 WIB. SUARAKALBAR.CO.ID/Wati

Kubu Raya (Suara Kalbar) – Sebuah insiden terjadi di Kawasan Sungai Kapuas Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat (Kalbar) bangunan penyadap air baku di Sungai milik PDAM Kubu Raya rusak dihantam atau ditabrak tongkang pada Sabtu (14/06/2025) malam sekitar pukul 18.30 WIB.

Direktur PDAM Tirta Ria Harmawan saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut kondisi intake mengalami roboh total bahkan panel Listrik serta peralatan lainya juga ikut tenggelam akibat insiden tersebut.

“Atas kejadian ini kamu sudah bertemu dengan pihak pemilik tongkang dan beliau bersedia mengganti rugi atas musibah tersebut,” kata Harmawan Minggu(15/06/2025) pagi

Harmawan menjelaskan akibat kejadian tersebut berdampak pada 1.700 sambungan rumah yang harus merasakan dampak dari kerusakan tersebut yakni tidak mengalirnya air selama beberapa hari kedepan.

“Untuk menanggulangi hal tersebut hari ini kami akan membuat intake darurat yang dimodifikasi estimasi pengerjaan sekitar empat sampai lima hari kedepan,” jelasnya.

Terkait Pembangunan permanen intake yang roboh tersebut diprakirakan akan memakan waktu 1 sampai dua bulan namun dirinya berharap dengan intake darurat dapat tetap memberikan air bersih untuk warga khususnya pelanggan PDAM.

Penulis: Wati

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Komentar
Bagikan:

Iklan