Gubernur Kalbar Ria Norsan Minta Industri Kreatif Maksimalkan Digitalisasi Untuk Pemasaran
Pontianak (Suara Kalbar)— Gubernur Kalimantan Barat, Ria Norsan meminta industri kreatif memaksimalkan digitalisasi untuk pemasaran produk kerajinan. Melalui digitalisasi, menjadi salah satu upaya mempromosikan produk hasil kreativitas para pengrajin ditingkat lokal, nasional bahkan internasional.
Menurut Ria Norsan, kerajinan bukan hanya produk ekonomi tapi juga cerminan pelestarian budaya Kalbar. Hal ini ia sampaikan dalam kegiatan pelantikan Dekranasda Kalimatan Barat Masa Bhakti 2025-2030 pada Senin (16/06/2025) di Pendopo Gubernur Kalimantan Barat.
“Kerajinan Kalimantan Barat itu merupakan simbol identitas yang menjadi kebanggaan daerah, karena unik dan memiliki kualitas yang baik sehingga menjadi kebanggaan kita semua, ia bukan hanya produk ekonomi tapi juga cerminan kebudayaan Kalbar,” ujarnya.
Dari pelantikan ini, Norsan berharap Dekranasda dapat terus mewadahi berbagai pengerajin dan meningkatkan pemasaran produknya ke skala yang lebih luas hingga global.
“Yang pertama, kita berharap ada peningkatan, mungkin dari bidang kerajinan hingga ke pemasarannya,” tutur Norsan.
Norsan berharap Dekranasda juga dapat memanfaatkan sistem serba digital saat ini untuk pemasaran produk kerajinan sebagai bagian dari ekomoni kreatif Kalbar.
“Mungkin sekarang itu ada sistem digital dan itu bisa dimanfaatkan untuk memperkenalkan produk-produk kita, dan hal itu bisa diutamakan karena sistem sekarang serba digital,” jelasnya.
Ia berharap baik pengerajin ataupun pengguna produk dapat merasa bangga dengan kerajinan asli Kalimantan Barat.
“Kita berharap masyarakat baik pengerajin atau pengguna produk dapat bangga ketika menggunakan produk tersebut,” jelasnya
Hal ini diharapkan dapat memperkuat ikatan sosial, identitas daerah serta meningkatkan ekonomi kreatif di Kalimantan Barat.
Penulis: Meriyanti
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya
Join now




