Bank Indonesia Buka Layanan Penukaran Uang Baru, Masyarakat Wajib Daftar Online
Suara Kalbar– Bank Indonesia dan perbankan membuka layanan penukaran uang baru selama periode Ramadhan dan Lebaran pada 3-27 Maret 2025 bagi masyarakat yang membutuhkan.
Cara tukar uang baru;
1. Buka laman https://pintar.bi.go.id/
2. Pilih” Penukaran Uang Rupiah Melalui Kas Keliling”.
3. Pilih provinsi, lokasi terdekat dan waktu penukaran sesuai jadwal yang tersedia.
4. Isi data yang diminta dan jumlah uang, kemudian klik “Lanjutkan”.
5. Pilih pecahan uang sesuai keinginan
6. Simpan kode pemesanan dan bawa KTP saat menukarkan uang di lokasi yang dipilih.
” Untuk mengurangi keramaian, kami tidak lagi menerima gross atau orang datang langsung tanpa mendaftar online. Diwajibkan masuk ke aplikasi pintar kami jadi nanti semua rapi dan informasinya jelas, ” papar Doni Primanto Joewono, Deputi Gubernur BI dilansir dari ANTARA.
Ketentuan dalam penukaran uang, jumlah penukaran maksimal 4,3 juta rupiah per orang dan pecahan yang tersedia mulai dari Rp. 1000. Pada penukaran kali ini, BI menyediakan Rp. 180,9 Triliun uang baru untuk masyarakat.
Penukaran ini bisa dilakukan di 1200 lokasi yang dikelola BI, 2800 yang dikelola perbankan, dengan titik-titik lokasi seperti tempat ibadah, pasar dan tempat umum lainnya.
Sementara itu, masyarakat dihimbau untuk pastikan memesan terlebih dahulu secara online, jangan langsung datang ke lokasi penukaran uang. Hanya tukarkan uang di layanan resmi, hindari penukaran uang di jasa penukaran tidak resmi/pinggir jalan. Cek keaslian uang sebelum bertransaksi.
Sumber: ANTARA
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS






