HUT KompasTv Pontianak Gandeng IJTI Kalbar Bagikan Ratusan Paket Sembako
Pontianak (Suara Kalbar) – Menyemarakan HUT Kompas TV yang Ke – 13 Tahun, Berkolaborasi dengan Ikatan Jurnalis Televisi dan PT. Well Harvest Winning Alumina Refinery (WHW) serta PT. Cita Mineral Investindo Panitia HUT Kompas TV menggelar kegiatan bagi sembako ke 13 titik yang tersebar di 4 Daerah, yakni Pontianak, Kubu Raya, Mempawah dan Ketapang.
Kegiatan ini bertujuan memberikan bantuan bagi warga kurang mampu ditengah kondisi ekonomi yang semua mengalami kenaikan, adapun paket sembako yang diberikan yakni Beras 5 Kg, Gula Pasir 1 Kilo, Minyak Goreng 1 Kg, harapannya bisa meringankan beban masyarakat yang kurang mampu khususnya Lansia yang belum mendapat bantuan dari pemerintah maupun bantuan lainnya.
Pimpinan PT. WHW, Boni Subekti, yang diwakili oleh, Suhandi Basri sebagai Head of Corporate Communication mengatakan, kegiatan semacam ini sebagai bentuk komitmen perusahaan dalam menyalurkan dana CSR untuk membantu masyarakat yang membutuhkan, harapannya kehadiran perusahaan benar benar dirasakan oleh masyarakat.
“Sebagai perusahaan yang berkomitmen untuk memberikan dampak positif bagi masyarakat, kami meyakini bahwa tanggung jawab sosial adalah bagian Integral dari visi misi kami,” ujarnya pada Minggu (22/09/2024).
Sementara itu ketua Ikatan Jurnalis Televisi Pengda Kalbar Yuniardi mengatakan, kehadiran jurnalis televisi tidak hanya fokus pada pemberitaan saja, tapi juga bergerak melalui berbagai kegiatan untuk membantu masyarakat salah satunya melalui kegiatan sosial semacam ini, Kompas TV yang juga sebagian karyawannya merupakan anggota IJTI saat ini berulang tahun ke 13 tahun, maka momen ini kami manfaatkan untuk berbagi melalui kegiatan Indonesia bersatu bakti sosial.
“Sebagai Jurnalis Televisi kami berharap tidak hanya hadir dalam bentuk pemberitaan tapi juga aksi nyata hadir di tengah masyarakat melalui program dan kegiatan sosial semacam ini, dan bertepatan dengan HUT Kompas TV ke -13 maka 13 titik kami kunjungi dan bagikan sembako,” tutur Yuniardi yang juga jurnalis Inews Pontianak.
Hal senada juga diungkapkan Samsul Hardi Jurnalis Kompas TV biro Pontianak, HUT ke 13 Kompas TV tahun ini digelar pembagian sembako, jika sebelumnya berkolaborasi dengan ikatan penulis keluarga berencana dengan kegiatan berbagi makanan bergizi untuk anak anak dan ibu hamil, kali ini di usia ke 13 tahun mencoba menyasar warga yang kurang mampu, khususnya janda dan lansia yang ada di 4 kabupaten kota, yakni Pontianak, Kubu Raya, Mempawah, Dan Ketapang di 13 titik.
“Sebagai bentuk syukur di usia ke -13 Kompas TV , kami berkolaborasi bersama IJTI Menggelar bakti sosial, membagikan 150 paket sembako, yang tersebar di beberapa titik, dan menyasar warga kurang mampu janda dan lansia yang belum tersentuh bantuan apa pun,” jelas Samsul Hardi.
Salah seorang warga kota Pontianak salmah yang menerima bantuan tersebut mengaku senang dan bahagia, masih ada yang peduli dan mau berbagi, ia berharap kegiatan ini bisa terus dilanjutkan dan terus berkembang lebih banyak yang menerima manfaat.
“Alhamdulillah semoga tahun depan lebih banyak lagi bantuan yang diberikan dan terjangkau, sehingga kami bersyukur adanya bantuan sembako bisa meringankan beban kami untuk membeli kebutuhan sehari-hari khususnya beras,” ungkap salmah
Hal senada juga disampaikan Dewi seorang janda di sungai pinyuh kabupaten mempawah, dirinya berterimakasih atas bantuan sembako yang diberikan dan berdoa agar kegiatan pembagian sembako tidak hanya setahun sekali, akan tetap bisa rutin menyasar warga kurang mampu.
“Semoga kegiatan kayak gini bisa terus ada dan semoga apa yang diberikan ini yang bersedekah mendapat berkah dan bisa terus dilanjutkan tidak hanya setahun sekali” ucap Dewi.
Selain memberikan sembako, kedepan gerakan tanam pohon serta aksi sosial lainnya akan dilakukan untuk membantu masyarakat yang kurang mampu dan belum tersentuh bantuan pemerintah, jika saat ini 4 daerah kedepan bisa lebih banyak daerah yang bisa di jangkau.
“Ke depan aksi sosial berkolaborasi dengan sejumlah pihak akan terus diupayakan agar lebih banyak masyarakat yang menerima manfaat dari aksi sosial yang dilakukan,” tutup Samsul Hardi Jurnalis Kompas TV Biro Pontianak.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya
Join now




