SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Mempawah Ribuan Alumni SMPN 1 Jongkat Meriahkan Semarak HUT ke-79 RI

Ribuan Alumni SMPN 1 Jongkat Meriahkan Semarak HUT ke-79 RI

Ribuan alumni SMPN 1 Jongkat angkatan 1979-2024 memadati halaman sekolah pada Minggu (25/8/2024) merayakan reuni yang digelar dalam rangka memperingati HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia. [SUARAKALBAR.CO.ID/Diko Eno]

Mempawah (Suara Kalbar) – Ribuan alumni SMPN 1 Jongkat membanjiri halaman SMPN 1 Jongkat, Desa Jungkat, Kecamatan Jongkat, Kabupaten Mempawah pada Minggu (25/8/2024). Para alumni merayakan reuni yang digelar dalam rangka memperingati HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia.

Acara ini dihadiri oleh 45 angkatan, mulai dari angkatan pertama tahun 1979 hingga angkatan 2024, dengan semangat kebersamaan yang begitu terasa di antara para alumni.

Beberapa angkatan yang hadir tampak asyik mengenang masa-masa indah saat masih bersekolah di SMPN 1 Jongkat, menghidupkan kembali memori masa sekolah yang penuh kenangan.

Para alumni juga berpartisipasi dalam berbagai kegiatan menarik, seperti jalan sehat dengan rute yang telah ditentukan, senam aerobik, dan undian doorprize dengan hadiah-hadiah mewah.

Setiap peserta mendapatkan kupon undian, yang memberikan kesempatan untuk memenangkan hadiah-hadiah menarik.

Ketua Lintas Alumni, Wali, menyampaikan rasa bangganya melihat antusiasme para alumni yang hadir.

“Luar biasa, hari ini saya melihat kekompakan dan semangat yang luar biasa dari para alumni. Semoga tahun depan kita bisa kembali dengan kondisi yang lebih baik lagi,” ujarnya.

Ketua Panitia, Saleh didampingi Ketua LIntas Alumni SMPN 1Jongkat memberikan cendera mata kepada Kepala Sekolah SMPN 1 Jongkat, Siti Aisyah, Minggu (25/8/2024).[SUARAKALBAR/HO-Hery Cekgu]
Sementara itu, Dede Muslih, guru pembina Alumni SMPN 1 Jongkat, turut mengungkapkan kebanggaannya terhadap panitia yang telah sukses menyelenggarakan acara ini.

“Terlepas dari segala khilaf dan riak kecil kekurangannya, saya sebagai guru pembina alumni merasa bangga dan salut kepada pemrakarsa yakni Saleh, Rusnita, Muslimah, Wali,dan  Hairani, para panitia pelaksana, para koordinator grup alumni, donatur alumni 79 – 2024. Kalian anak anak kami yang hebat, kebanggaan kami,”ungkap Dede dengan penuh haru.

Ketua panitia, Saleh, tak lupa mengucapkan terima kasih kepada seluruh alumni yang telah memberikan dukungan penuh untuk terselenggaranya acara ini.

“Kami atas nama panitia mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas partisipasi dan dukungan, baik moril maupun materil, yang telah diberikan oleh para alumni sehingga acara ini bisa terlaksana dengan baik,” kata Saleh.

Ia juga menyampaikan permohonan maaf atas segala kekurangan yang mungkin terjadi selama acara berlangsung.

“Kami juga mohon maaf sebesar-besarnya jika ada hal-hal yang kurang berkenan, baik dari sambutan, tempat, sarana dan prasarana yang kami sediakan. Mengingat persiapan kami hanya berlangsung selama 20 hari dari perencanaan hingga pelaksanaan,” tambahnya.

Adapun angkatan terdata yang datang turut memeriahkan kegiatan yakni Alumni 1979, Alumni 1980, Alumni 1981, Alumni 1982, Alumni 1983, Alumni 1984, Alumni 1985, Alumni 1986, Alumni 1987,  Alumni 1988, Alumni 1989, Alumni 1990, Alumni 1991, Alumni 1992, Alumni 1993, Alumni 1994 , Alumni 1995 , Alumni 1996, Alumni 1997, Alumni 1998 , Alumni 1999, Alumni 2000, Alumni 2001, Alumni 2002, Alumni 2003, Alumni 2004, Alumni 2005, Alumni 2006, Alumni 2007, Alumni 2008, Alumni 2009, Alumni 2011, Alumni 2012, Alumni 2013, Alumni 2014, Alumni 2016, Alumni 2017, Alumni 2018, Alumni 2019, Alumni 2022, Alumni 2023 dan Alumni 2024.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Iklan