SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Singkawang Disdikbud Singkawang Minta ASN dan Guru Tidak Terlibat Politik Praktis

Disdikbud Singkawang Minta ASN dan Guru Tidak Terlibat Politik Praktis

Kepala Bidang Pembinaan Ketenagaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Singkawang Safari Hamzah. SUARA KALBAR.CO.ID/Hendra.

Singkawang (Suara Kalbar)- Kepala Bidang Pembinaan Ketenagaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Singkawang Safari Hamzah memgimbau agar para Aparatur Sipil Negara (ASN) baik guru dan non guru agar tidak terlibat politik praktis pada Pilkada 2024 mendatang.

“Jadi dalam kontek Pilkada ini dimohon agar seluruh ASN baik guru maupun non guru agar tidak terlibat politik praktis dan tetap menjaga netralitas,” ujar Safari Hamzah.

Dia menjelaskan bahwa secara aturan ASN tidak boleh terlibat dalam politik praktis. Safari berharap ASN di lingkungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Singkawang sudah tahu aturan dilarangnya ASN terlibat dalam politik praktis dan sudah tahu juga konsekuensinya.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

 

Komentar
Bagikan:

Iklan