Kalbar  

Pemprov Beri Apresiasi Kontribusi NU di Kalbar

Halal Bihalal Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Provinsi Kalbar, Minggu (5/5/2024). SUARA KALBAR.CO.ID/ HO.Adpim Kalbar.

Pontianak (Suara Kalbar)- Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat (Pj. Sekda Kalbar) Mohammad Bari menghadiri Halal Bihalal Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Provinsi Kalbar, Minggu (5/5/2024).

Agenda tersebut dirangkaikan dengan Launching Wakaf Pembangunan Sekretariat PWNU Kalbar dengan ditandai meletakkan 5 jari di layar oleh Pj Sekda Kalbar, Perwakilan dari PBNU dan Jajaran PWNU Kalbar serta mendengarkan tausiyah dari Zahid/Khatib PBNU.

Dalam kesempatan ini, Pj Sekda Kalbar menyampaikan bahwa momen Halal Bihalal merupakan tradisi yang mulia dan memiliki makna yang mendalam untuk saling memaafkan, mempererat silaturahmi dan membangun persatuan diantara umat Islam.

“Saya apresiasi PWNU Kalbar yang telah menyelenggarakan acara ini dan saya harap dengan kegiatan ini dapat memperkuat Ukhuwah Islamiyah dan meningkat sinergi antara PWNU dan Pemerintah Daerah dalam membangun Kalbar yang lebih maju dan sejahtera,” ujar M Bari.

Dirinya mengajak para peserta yang hadir untuk memaknai Halal Bihalal sebagai momentum evaluasi terhadap perjalanan hidup.

“Halal Bihalal ini menjadi salah satu tahapan untuk mengumpulkan energi baru dan menyegarkan semangat, terutama untuk tetap konsisten dalam tugas keagamaan dan pelayanan sosial di tengah masyarakat Kalbar,” ujarnya.

Sebagai Organisasi Islam di Indonesia, NU telah memegang peranan penting dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. NU juga berkontribusi dalam berbagai bidang seperti pendidikan, kesehatan, sosial dan ekonomi.

“Di Kalbar, NU memberikan kontribusi yang besar bagi kemajuan daerah, dengan semangat yang kuat dan solid, PWNU Kalbar dapat menjadi organisasi yang semakin maju dan bermanfaat bagi masyarakat,” ungkap Bari.

Selanjutnya diakhir sambutannya, Bari berharap Pemerintah Provinsi Kalbar dengan PWNU Kalbar dapat terus bersinergi dalam hal memajukan pembangunan di Kalbar.

“Saya harap kolaborasi dan sinergi terus dilakukan dalam rangka meningkatkan kemajuan daerah di segala sektor demi mewujudkan kesejahteraan masyarakat serta kemajuan pembangunan Kalbar,” katanya.

Agenda tersebut turut dihadiri Forkopimda Kalbar atau yang mewakili, Bupati/Walikota se- Kalbar atau yang mewakili dan beberapa Kepala Perangkat Daerah Kalbar.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Exit mobile version