PAN Keluarkan 5 Rekomendasi untuk Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Kayong Utara
Pontianak (Suara Kalbar) – Partai Amanat Nasional (PAN) juga memberikan rekomendasi kepada Tahta Wangsa Bangsawan sebagai satu diantara lima rekomendasi bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Kayong utara pada Senin (20/5/2024).
Tahta Wangsa Bangsawan menjadi satu dari lima bakal calon Bupati Kayong Utara yang diberikan rekomendasi dari DPP PAN melalui DPW PAN Kalimantan Barat.
Sekretaris DPW PAN Kalimantan Barat Zulfydar Zaidar Mochtar menyampaikan bahwa setelah diberikannya surat rekomendasi ini Tahta diharapkan dapat mencari koalisi dari partai lain.
Hal tersebut menjadi salah satu tugas bakal calon kepala daerah setelah mendapatkan surat rekomendasi.
“Ada beberapa nama yang disebut sebagai bakal calon untuk kayong utara, kami atas nama PAN kami minta untuk kerja jadi tidak ada lagi asumsi, jadi jika ingin maju sebagia calon kepala daerah kami berikan surat rekomendasi dan segera mencari koalisi,” kata Zulfydar.
Usai menerima surat rekomendasi, Tahta menyampaikan bahwa dirinya akan melakukan konsolidasi ke partai lain. Jelang Pilkada Kayong Utara, dirinya yakin mendapatkan dukungan dari partai lainnya.
“Setelah menerima ini saya akan langsung melakukan konsolidasi dan pertemuan dengan partai lain sebagai tindak lanjut dengan harapan terbentuk koalisi besar. Kalau mendaftar, Golkar saya sudah, Demokrat selesai seleksi, saya juga komunikasikan dengan PKS, Hanura saya juga ada ikut, Nasdem juga, beberapa partai masih proses,” jelasnya.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS






