SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Singkawang Pasca Lebaran, MPP Singkawang Kembali Normal

Pasca Lebaran, MPP Singkawang Kembali Normal

Kepala Dinas Penanaman Modal dan Tenaga Kerja Kota Singkawang Yasmalizar.

Singkawang (Suara Kalbar)- Pasca libur lebaran dan cuti bersama Hari Raya Idul Fitri 1445 H, kondisi pelayanan publik kembali normal diantaranya Mal Pelayanan Publik (MPP) Kota Singkawang.

“Mal Pelayanan Publik kembali ke awal sebagai jadwal yang telah ditetapkan yaitu pukul 10.00 pagi hingga 20.00 malam,” ujar Kepala Dinas Penanaman Modal dan Tenaga Kerja Kota Singkawang Yasmalizar, Selasa (16/4/2024).

Informasi dan imbauan kembalinya aktivitas seperti biasanya, kata Yasmalizar, diantaranya disampaikan melalui group WA Instansi vertikal dan OPD.

Yasmalizar meminta agar para pegawai untuk tetap selalu stand by dan meningkatkan pelayanan publik khususnya perizinan di Kota Singkawang.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

 

Komentar
Bagikan:

Iklan