KPU Kubu Raya Mencatat Partisipasi Pemilih Sampai 80 Persen
Kubu Raya( Suara Kalbar )- Pemungutan suara pada pemilihan umum telah selesai pada 14 Februari lalu. Menurut data presentase KPU Kabupaten Kubu Raya, jumlah partisipasi pemilih cukup tinggi.
Ketua KPU Kubu Raya, Karyadi mengatakan ada sekitar 80 persen warga yang berpartisipasi pada pemilu kali ini. Hal ini dapat dilihat dari jumlah surat suara yang tersisa sedikit dari seluruh 1967 TPS yang tersebar di 9 kecamatan.
“Kami cukup menyambut baik minat masyarakat yang sudah semakin sadar pentingnya menyalurkan hak pilihnya,” kata Karyadi Sabtu (16/01/2024).
Karyadi menambahkan kendati beberapa TPS sempat terkendala karena kurangnya surat suara. Namun dapat diatasi oleh panitia TPS dan masyarakat yang hadir dapat menyalurkan hak pilihnya.
“Karna jika DPT yang kekurangan surat suara maka harus panitia yang mencari, namun jika Daftar Pemilih Khusus orang tersebut yang harus mencari,” tambahnya.
Karyadi menjelaskan terkait penghitungan surat suara menggunakan aplikasi Sirekap, beberapa kendala masih dihadapi karena aplikasi tersebut digunakan di seluruh Indonesia. Sehingga sampai hari ini pihaknya masih mencoba mengunggah hasil penghitungan suara.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya
Join now