Pelaku UMKM Rintis Usaha Kuliner di Mempawah, Menunya Diberi Nama Unik
Mempawah (Suara Kalbar) – Satu lagi pelaku UMKM di Mempawah merintis usaha kuliner.
Namanya Kuliner K’Long di Jalan Raya Mempawah, Kelurahan Pasir Wan Salim, Kecamatan Mempawah Timur, tepatnya di depan SPBU Kuala.
Syukuran hari perdana dibukanya Kuliner K’Long berlangsung Selasa (31/10/2023) pagi.
Turut hadir, Ketua Forum Musyarawah Ekonomi Kerakyatan (FOMEKA) Mempawah Nurhayati, ulama muda Ustadz Solihin, dan jajaran pengurus FOMEKA.
Owner Kuliner K’Long, Tuti Mardiani, mengaku bersyukur karena impiannya untuk membuka usaha kuliner telah terwujud.
“Sebelumnya saya aktif berusaha menggunakan media sosial (online), kini saya coba merambah ke usaha kuliner di Kelurahan Pasir Wan Salim,” jelasnya.
Tuti selanjutnya mengucapkan terima kasih atas dukungan investor dan juga doa teman-teman pelaku UMKM Mempawah sehingga Kuliner K’Long telah dibuka.
“Semoga usaha yang kami rintis bersama ini bisa memberikan pelayanan terbaik kepada pengunjung yang datang,” ucapnya.
Menu lengkap tersaji bagi para pengunjung yang ingin menikmati berbagai kuliner. Namanya pun diberi label unik.
Misalnya, GANJA (gado-gado mak jan), INTEL (Indomie Telur), Ayam Meriang, dan lain sebagainya.
Berikut menu Kuliner K’Long yang bisa menjadi pilihan Anda;
Nasi, Ikan Nila Bakar, Ikan Nila Goreng, Ayam Itam Manis Bakar, Ayam Meriang Bakar, Ayam Goreng, Asam Pedas Ikan Kakap, Asam Pedas Bawal, Kangkung Tumis, Genjer Tumis, Pakis Tumis, Oseng, berbagai olahan telur, Sambal Teri Tumbuk Tumis, Sambal Ma’teh, Sambal Tok Dalang, dan lain sebagainya.
Kemudian, Nasgor Telur, Nasgor Teri+Petai, Nasi Goreng Mak Unggal, Ganja (Gado-gado Ma’jan), Rujak Buah, Mie Goreng Sapi, Mie Sagu Goreng, Mie Rebus, Empek-empek, Karedok, Gorpis, Gorpis Keju, Sosis, Nugget, Indomie Rebus, Indomie Goreng, Intel (Indomie Telur), dan paket nasi ayam.
Begitu pula dengan minuman, semua tersedia lengkap. Mulai dari sop buah, aneka jus, es campur dan lainnya.
“Kami persilakan masyarakat Mempawah dan sekitarnya untuk berkunjung ke Kuliner K’Long, depan SPBU Kuala Mempawah, Kelurahan Pasir Wan Salim. Anda datang, kami sambut penuh kegembiraan,” tutup Tuti.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS






