SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Mempawah PMI Mempawah Gelar Temu Kompetisi Kepalangmerahan Meriahkan HUT ke-78

PMI Mempawah Gelar Temu Kompetisi Kepalangmerahan Meriahkan HUT ke-78

Penyerahan Piala Bergilir Temu Lomba PMR dari Bupati Erlina yang juga Ketua PMI Mempawah kepada panitia pelaksana di rumah dinas Bupati Mempawah, Senin (30/10/2023). SUARAKALBAR.CO.ID/Foto. Diskominfo Mpw

Mempawah (Suara Kalbar) – Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Mempawah menggelar Temu Lomba Palang Merah Remaja (PMR) Madya dan Wira (Mubara) ke-IV tahun 2023 di Halaman Gedung PGRI Mempawah, 29 Oktober – 2 November 2023.

Secara resmi kegiatan yang diikuti ratusan pelajar dari sejumlah SMP dan SMA sederat, dibuka Bupati Mempawah Erlina, di Rumah Dinas Bupati Mempawah, Senin (30/10/2023) siang.

Bupati mengatakan atas nama Pemkab Mempawah mendukung pelaksanaan Temu Lomba Mubara sebagai ajang berkompetisi bagi anggota PMR di bidang kepalangmerahan.

“Kegiatan ini merupakan event lomba terbesar tingkat PMR dalam rangka peningkatan kapasitas relawan muda PMI dan sebagai rangkaian memeriahkan ulang tahun ke-78 PMI tahun 2023,” katanya.

Selanjutnya bagi kecamatan atau sekolah yang belum terbentuk PMR, diharapkan bupati, melalui kegiatan ini mendapat tanggapan positif untuk membentuk organisasi PMR unit di sekolahnya.

“Dengan demikian keberadaan PMR di seluruh sekolah, maka pelebaran sayap kepalangmerahan dapat merata di seluruh Kabupaten Mempawah dan Kalimantan Barat pada umumnya,” ujar Erlina.

Mengakhiri sambutan, Erlina selaku Ketua PMI Mempawah mengucapkan selamat berlomba kepada peserta, serta meminta mereka menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas, rasa kekeluargaan dan persahabatan sebagai implementasi prinsip Kepalangmerahan dan Tri Bakti PMR.

Ketua Panitia Kegiatan Tiara Putri dalam laporannya mengatakan Lomba Temu Mubara ini diikuti sejumlah sekolah, tidak hanya Kabupaten Mempawah, tetapi juga Kabupaten Bengkayang.

Yaitu SMAN 1 Mempawah Hilir, SMAN 2 Mempawah Hilir, SMKN 1 Mempawah Hilir, SMAN 1 Sungai Pinyuh, SMAN 1 Anjongan, SMAN 1 Segedong, SMAN 1 Sungai Kunyit, serta SMAN 1 Sungai Raya Kepulauan dari Bengkayang.

Kemudian di tingkat SMP ada utusan dari SMPN 1 Mempawah Hilir, SMPN 3 Sungai Pinyuh, SMPN 1 Anjongan, SMPN 1 Segedong, MTsN 1 Mempawah, MTsN 2 Mempawah, serta MTsN 3 Mempawah.

Selama kegiatan, anggota PMR akan mengikuti sejumlah lomba, yakni penanganan korban, simulasi evakuasi, tandu, kuis, hasta karya, tumpeng, perlombaan rakyat, youth collaboration, got talent, poster, mading, rujak dan perkusi.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Iklan