Bawaslu Kalbar Gelar Deklarasi Pemilu Damai Menuju Pemilu 2024
Pontianak (Suara Kalbar)– Menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 yang semakin dekat, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) mengadakan acara Deklarasi Pemilu Damai. Acara ini dihelat di Hotel Ibis Pontianak pada hari Rabu,(30/8/2023).
Kegiatan dihadiri oleh lebih dari seratus peserta yang mewakili berbagai pihak terkait, termasuk Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kalbar, pengurus partai politik, organisasi masyarakat (ormas), tokoh masyarakat, serta perwakilan dari TNI dan Polri.
Ketua Bawaslu Provinsi Kalbar, Mursyid Hidayat, dalam sambutannya menjelaskan bahwa Deklarasi Damai Pemilu 2024 adalah langkah krusial dalam membangun kesepahaman kolektif guna menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif menjelang Pemilu 2024. Dia menyatakan bahwa deklarasi ini menjadi bentuk komitmen dari semua pihak yang terlibat dalam Pemilu, baik penyelenggara, aparat keamanan, maupun peserta Pemilu, untuk menghormati nilai-nilai perdamaian dan integritas.
“Deklarasi Damai Pemilu 2024 adalah komitmen bersama untuk mengamankan pelaksanaan pemilihan yang adil, jujur, dan aman,” katanya dalam keterangan yang diterima, Kamis (31/8/2023).
“Melalui langkah ini, kami berharap Pemilu dapat berlangsung lancar tanpa gangguan yang menghambat proses demokrasi,”ujarnya.
Mashudi, seorang peserta yang mewakili partai politik, memberikan apresiasi terhadap inisiatif deklarasi damai ini. Baginya, langkah ini menjadi alat penting untuk memastikan bahwa peserta Pemilu menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat serta menghindari praktik politik uang yang dapat merusak integritas Pemilu.
“Semua pihak memiliki tanggung jawab dalam menjaga situasi aman dan tertib selama Pemilu,” ujar Mashudi.
“Deklarasi damai ini memberikan landasan kuat bagi kami sebagai peserta Pemilu untuk bersaing dengan sportif dan menghormati nilai-nilai demokrasi,”sambungnya.
Acara Deklarasi Pemilu Damai ini diharapkan menjadi tonggak awal dalam memastikan kelancaran Pemilu 2024 dan terpilihnya pemimpin yang adil sesuai keinginan rakyat. Dengan komitmen dari semua pihak yang terlibat, diharapkan perjalanan menuju Pemilu 2024 akan berjalan damai, aman, dan terhormat.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS






