Kisah Mengharukan, Tim Promkes PKM Sanggau Bantu Melahirkan di Speed Boat
Sanggau (Suara Kalbar) –Kisah mengharukan datang dari tim Promosi Kesehatan (Promkes) Pusat Kesehatan Masyarakat(PKM) Sanggau saat akan melakukan program kelas ibu hamil dan skrining Ibu hamil ke Desa Sungai Alai dan Desa Semerangkai Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau, pada Selasa (11/7/2023).
Kunjungan tersebut beranggotakan dr. Julfina Adelia, Bidan Endang Sri Rejeki, Yudhi Anita, Monalisa Viktoria, Elisabet dan seorang petugas laboratorium Maya Estilia.
Bidan Endang mengatakan bahwa timnya akan melakukan kunjungan ke desa sungai alai dan semerangkai dengan mengunakan sepeda motor hingga Desa Suggai Batu dan selanjutnya menuju Desa Sungai Alai dan Semerangkai mengunakan speed penambang yang berada di lanting Sungai Batu tersebut.
“Namun setibanya di lanting Sungai Batu untuk menunggu Speed yang akan membawa kami ke desa tujuan tiba-tiba datang Speed Boat (kata orang sanggau Speed terbang karena laju) berhenti di lanting, dan seorang bapak naik menanyakan Ambulance Desa karena ada pasien di Speed tersebut kata si bapak tadi,”beber Endang saat dikonfirmasi media ini, Kamis (13/07/2023).
Belum lama si bapak yang dari Speed naik lanjut bidan Endang, tiba-tiba ibu atau spasien di dalam Speed berteriak meminta tolong karena pasien merasakan bayinya akan keluar atau melahirkan.
“Sudah mau keluar bayinya kata si ibu tersebut. Spontan kami yang lagi santai duduk langsung berdiri semua, saya dan teman saya Yudhi Anita langsung meminta hand scoon dengan petugas laboratorium Maya Estilia ,sambil memasang hand scoon sambil menuju Speed Terbang di lanting dan benar saja bayi nya sudah keluar yang segera kami sambut dan membungkus nya dengan kain kering,”ungkapnya.
Sementara saya mengurus bayi, teman yang satunya menunggu keluar placenta,karena tidak membawa alat apapun kami melakukan masase uterus dan bersyukur plasenta lahir dengan spontan dan lengkap, sementara teman yang lain diatas ke polindes untuk mencari petugas.
“Namun petugas di Sungai Batu sedang mengambil vaksin ke Sanggau jadi kami berinisiatif membawa pasien ke Polindes Jonti untuk perawatan bayi dan nifasnya serta bayi bersama ibunya ditangani dan diinjeksi oleh bidan Nuraini yang bertugas di polindes tersebut dan disaat bersamaan juga ada bidan Yuliana dan Oki yang sedang melaukan kegiatan lapangan yaitu Posbindu,”ujar Endang.
Disampaikan bidan Endang pasien bernama Nisa Fauziah berusia 25 tahun berasal dari Desa Kuala Buayan yang hamil anak kedua dan akan menuju salah satu klinik bersalin di kota Sanggau.
“Bayi lahir dengan berat badan 3,6 kilogram dan panjang 47 centimeter. Petugas melakukan observasi nifas di Polindes jonti selama 4 jam dan setelah dinyatakan aman dan baik si pasien diijinkan pulang. Kami bahagia bercampur cemas itulah dirasakan, karena semua sudah baik-baik, kamipun melanjutkan perjalanan ke Desa Semerangkai dan Sungai Alai. Semoga bayi dan ibunya sehat,”tutupnya.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS






