Desa Pasir Mempawah Masih Dikepung Asap, Ini Kendala Utama Sulitnya Padamkan Karhutla
Mempawah (Suara Kalbar) – Kebakaran hutan dan lahan (karhutla) yang terjadi di Dusun Sebukit Rama, Desa Pasir, Kecamatan Mempawah Hilir, Kabupaten Mempawah, Kalimantan Barat, hingga Kamis (23/2/2023) malam, masih terjadi.
Upaya pemadaman oleh seratusan petugas gabungan dari Polres Mempawah, Polsek Mempawah Hilir, Koramil Mempawah, BPBD Mempawah, KPH Mempawah, Manggala Agni, serta badan pemadam api terus dilakukan.
Kendati melibatkan banyak personel, upaya pemadaman sangat sulit dilakukan. Sebab kebakaran terjadi ditengah kondisi cuaca panas, diatas lahan gambut, serta terpaan angin kencang. Petugas pun tampak kewalahan.
Wakil Bupati Mempawah Muhammad Pagi, Kapolres Mempawah AKBP Fauzan Sukmawansyah dan Kepala BPBD Mempawah Agit Sugiarto, Kabag Ops Polres Mempawah AKP Arifin Harahap, serta Kepala Desa Pasir Abdul Hamid, juga meninjau ke lokasi, siang harinya.
Wakil Bupati Muhammad Pagi mengatakan peninjauan lokasi karhutla ini dilakukannya bersama Kapolres, Kepala BPBD dan Kades Pasir untuk mengetahui secara langsung situasi di lapangan.
“Kehadiran kami ini juga dalam rangka memberikan dukungan dan semangat bagi para petugas yang melakukan pemadaman kebakaran lahan yang sudah terjadi sejak beberapa waktu terakhir,” katanya.
Wabup mengatakan upaya pemadaman kebakaran lahan di Desa Pasir harus menjadi perhatian utama seluruh pihak untuk dapat bersinergi melakukan penanggulangan titik api agar tak semakin meluas.
“Melalui kesempatan ini, saya meminta masyarakat untuk tidak melakukan pembakaran lahan karena akan menambah dampak karhutla,” tegas Muhammad Pagi.
Tidak lupa Wabup mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya atas kerja keras Polres Mempawah, Kodim 1201 Mempawah, BPBD Mempawah, KPH Mempawah, Manggala Agni dan seluruh pihak yang melakukan upaya bersama memadamkan karhutla di Desa Pasir.
“Semoga dengan kerjasama yang baik ini kita dapat bersama memadamkan api yang ada di desa pasir ini dan dapat menangani titik- titik api lainnya, termasuk mengedukasi masyarakat agar tidak membakar lahan sembarangan,” ucapnya.
Kapolres Mempawah AKBP Fauzan Sukmawansyah mengatakan para petugas di lapangan telah berupaya melakukan pemadaman sejak beberapa waktu terakhir.
“Hanya saja api begitu cepat menyebar, sehingga cakupan luasan lahan yang terbakar semakin melebar dan menyulitkan upaya pemadaman yang dilakukan,” bebernya.
Untuk itu ia pun berharap kerjasama yang dilakukan oleh berbagai pihak dapat membantu upaya pemadaman yang dilakukan sehingga kebakaran lahan yang terjadi dapat diatasi segera.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS






