SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Mempawah Porprov Kalbar, Tim Futsal Mempawah Tumbangkan Singkawang dan Bengkayang

Porprov Kalbar, Tim Futsal Mempawah Tumbangkan Singkawang dan Bengkayang

Tim Futsal Putri Mempawah saat tampil di ajang Porprov ke-13 Kalbar di GOR Pangsuma Pontianak, Kamis (3/11/2022). SUARAKALBAR.CO.ID/Foto. IST

Mempawah (Suara Kalbar) – Tim Fustal Putra dan Putri Kabupaten Mempawah tampil perkasa pada laga perdana Porprov ke-13 Kalimantan Barat tahun 2022.

Bertanding di GOR Pangsuma Pontianak, Kamis (3/11/2022), Tim Futsal Putri Mempawah yang berada di Grup B menumbangkan Bengkayang dengan skor telak 6-1.

Sementara di laga putra Grup A, Tim Futsal Mempawah menang tipis 3-2 atas Kota Singkawang.

Ketua Asosiasi Futsal Kabupaten (AFK) Mempawah, A. Rafik, mengaku gembira dengan hasil yang diraih anak asuhnya.

“Alhamdulillah, anak-anak bermain lepas dan sesuai intruksi pelatih Dedi Wahyudi, sehingga baik putra maupun putri dapat memenangkan pertandingan dengan skor menyakinkan,” jelasnya, Kamis (3/11/2022) malam.

Meski di tengah minimnya dana, baik pelatih maupun atlet Futsal Kabupaten Mempawah tetap berupaya untuk menampilkan yang terbaik demi daerah.

“Dengan kemenangan awal di babak penyisihan grup, tentu saja membuka peluang tim putra dan putri kita untuk lolos ke babak selanjutnya,” ungkap Rafik, yang juga Anggota DPRD Mempawah ini.

Tim Futsal Putra Mempawah pada ajang Porprov ke-13 Kalbar saat berlaga di GOR Pangsuma Pontianak, Kamis (3/11/2022).

Esok siang (hari ini, red), tambah Rafik, Tim Futsal Putri Mempawah kembali tampil di babak penyisihan grup melawan Landak.

“Semoga tim putri kita kembali merengkuh kemenangan. Mohon doa dari seluruh masyarakat Kabupaten Mempawah,” imbuh dia.

Pada Porprov ke-13 Kalbar, Tim Futsal Putra Mempawah berada di Grup A bersama Kota Singkawang, Sekadau dan Sintang.

Sementara Futsal Putri Mempawah di Grup B, harus bersaing dengan Tim Bengkayang, Sanggau, Melawi dan Landak.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Iklan