SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Sanggau Operasi Zebra Berakhir, Sebanyak 238 Pelanggar di Sanggau Diberikan Teguran Tertulis

Operasi Zebra Berakhir, Sebanyak 238 Pelanggar di Sanggau Diberikan Teguran Tertulis

Operasi Zebra yang digelar Polres Sanggau belum lama ini. SUARAKALBAR.CO.ID

Sanggau (Suara Kalbar)- Selama Operasi Zebra Kapuas tahun 2022 yang berlangsung dari 3 sampai 16 Oktober 2022 di wilayah hukum Polres Sanggau telah memberikan teguran tertulis kepada 238 pelanggar.

Kapolres Sanggau AKBP Ade Kuncoro Ridwan melalui Kasat Lantas Polres Sanggau Iptu Yunita Puspita Sari menyampaikan bahwa Ops Zebra di Kabupaten Sanggau hanya melakukan penindakan yang sifatnya teguran simpatik dan teguran lisan.

“Untuk daerah yang belum Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) yang merupakan teknologi untuk mencatat pelanggaran – pelanggaran dalam berlalu lintas jadi dalam Ops Zebra kali ini tidak diperbolehkan untuk melaksanakan tilang bagi daerah yang belum memiliki ETLE. Dan di Sanggau ini belum ada ETLE, jadi kita sifatnya teguran simpatik,” ujar Iptu Yunita Puspita, Senin (17/10/2022).

Adapun beberapa pelanggaran yang ditemukan kata Kasat, yakni pelanggaran terlihat langsung atau kasat mata. “Seperti plat nomor tidak dipakai, tak ada spion, tidak pakai helm dan safety belt. Pelaksanaan Operasi Zebra kali ini kita fokuskan di Kota Sanggau saja,” katanya.

Kasat juga membeberkan terkait daerah rawan laka lantas di Kabupaten Sanggau, salah satunya di wilayah jalan Trans Kalimantan.

“Seperti yang sudah didata kan bahwa di daerah tersebut yang banyak terjadi laka lantas. Rata-rata penyebab terjadinya kecelakaan lalu lintas adalah kelalaian dari pengendara,” jelasnya.

Untuk itulah, kata Yunita Puspita, diimbau kepada pengendara agar tetap harus selalu berhati-hati dan mematuhi rambu-rambu lalu lintas serta berkendara gunakan helm, safety belt sebagaimana kelayakan dalam berkendara.

“Kemudian juga kendaraan tersebut harus layak, ketika layak kendaraan inilah maka kenyamanan dan tujuan dari Kamseltibcar lantas pasti akan tercapai,” katanya.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

 

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Iklan