SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Pontianak Delapan Kabupaten Kota Terdampak Banjir di Kalbar Terima Bantuan Obat-obatan dan Logistik

Delapan Kabupaten Kota Terdampak Banjir di Kalbar Terima Bantuan Obat-obatan dan Logistik

Salah satu wilayah di Kabupaten Sintang yang terdampak banjir.

Pontianak (Suara Kalbar) – Pemerintah Daerah Provinsi Kalbar langsung bergerak mendistribusikan logistik dan obat-obatan kedelapan Kabupaten kota yang terdampak banjir Selasa (11/10/2022) kemarin.

“Ada delapan wilayah yang menerima bantuan logistik dan obat – obatan untuk para korban terdampak banjir, delapan wilayah tersebut yakni Ketapang, Sintang, Sekadau Sanggau,Kapuas Hulu, Melawi, Kubu Raya,” ujar Ketua Satgas Informasi Bencana BPBD Provinsi Kalbar, Daniel Kamis (13/10/2022).

Tim BPBD Provinsi Kalbar, kata Daniel, Rabu, (12/10/2022) sudah bergerak ke Ketapang untuk menggeser alat penjernih air ( Water Treatmen ) untuk mengatasi kesulitan air bersih.

“Jika banjir pasti masyarakat kesulitan air bersih, sehingga petugas sudah datang untuk melakukan penjernihan air,” jelasnya.

Hingga Rabu (12/10/2022) sudah ada lima wilayah yang menetapkan status tanggap darurat yakni Ketapang, Sintang, Melawi, Kapuas Hulu dan Sanggau.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Komentar
Bagikan:

Iklan