SD Negeri 13 Matan Jaya Rusak Parah, Ini Tanggapan Bupati KKU

Kayong Utara (Suara Kalbar) – Bupati Kayong Utara Citra Duani dalam kunjungan kerjanya di Dusun Jelutung Desa Matan Jaya Kecamatan Simpang Hilir untuk melihat langsung kondisi SD Negeri 13 di Dusun Jelutung yang rusak parah pada Kamis (4/8/2022) lalu.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Kayong Utara Citra Duani menilai kondisi kerusakan pada banggunan sekolah tersebut sanggat memprihatikan. Senin (8/8/2022).
Bupati Kayong Utara Citra Duani akan merencanakan pembangunan lokal sekolah tersebut secara bertahap yang dilakukan pada tahun ini.
“Insya Allah tahun ini akan kita proritaskan, akan kita bangun secara bertahap, sebab ketika anak-anak sedang melakukan proses kegiatan pembelajaran dikuatirkan bangunan tersebut roboh,” ujar Citra Duani.
Sahariman, satu diantara warga Dusun Jelutung memberikan harapan bagi mereka untuk memperoleh perbaikan bangunan sekolah tersebut demi kenyamanan dan kemanan anak-anak mereka dalam melaksanakan kegiatan ngajar mengajar di sekolah
“Alhamdulillah, kami sangat bersyukur dan menaruh harapan besar dengan kedatangan Bapak Bupati, untuk bisa melihat langsung keadaan kondisi sekolah ini, kami khawatir ketika anak-anak sedang belajar di ruang kelas sekolah tiba-tiba roboh,”kata Sahariman.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS