Cantiknya Seperti Boneka, Paskibra di Mempawah Ini Ternyata Anak Tentara
Mempawah (Suara Kalbar) – Anggota Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) Mempawah telah melaksanakan tugas mulia pada Peringatan HUT ke-77 Kemerdekaan RI, Rabu (17/8/2022).
Di antara 30 anggota Paskibra, ada satu remaja putri yang menarik perhatian masyarakat. Itu karena wajahnya yang cantik dan disebut-sebut seperti boneka.
Dia adalah Shatira Artika Dewi, Pelajar Kelas XII SMAN 1 Siantan, Kecamatan Jongkat, Kabupaten Mempawah.
Dan hebatnya, Shatira, sapaan akrabnya, merupakan putri seorang prajurit TNI-AD, Serda Inf. Suwito, yang bertugas di Koramil 1201-01 Jongkat.
Saat dihubungi, Serda Inf Suwito mengaku bersyukur karena anaknya menjadi salah satu yang terpilih dalam Paskibra Mempawah 2022.
“Seperti para orangtua yang anaknya lolos Paskibra, kami sekeluarga tentu sangat bangga. Sudah lama ia berkeinginan menjadi anggota Paskibra, tahun ini keinginannya tercapai,” jelas dia, Jumat (19/8/2022).
Suwito menceritakan, Shatira mendapat panggilan dari sekolahnya untuk ikut seleksi Paskibra.
Seleksi pun diikuti dengan penuh semangat. Lolos di tingkat sekolah, ia lanjut mengikuti seleksi di tingkat kecamatan.
“Alhamdulillah, Shatira kemudian lolos ke Paskibra kabupaten. Meski tak terpilih ke tingkat provinsi, itu saja sudah membuat putri kami gembira,” ujar Suwito.
Shatira yang punya hobi traveling dan olahraga adalah putri dari pasangan Serda Inf Suwito dan Halimas.
“Anak saya bercita-cita ingin menjadi seorang polisi wanita. Mudah-mudahan Allah SWT memudahkan perjuangannya menjadi seorang abdi negara,” tutup Suwito.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS






