SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Kalbar Masyarakat Dayak Tiga Kabupaten di Kalbar Gelar Adat Balala’

Masyarakat Dayak Tiga Kabupaten di Kalbar Gelar Adat Balala’

Masyarakat Dayak saat persiapkan perlengkapan adat balala’ SUARAKALBAR.CO.ID/IST

Landak (Suara Kalbar) – Masyarakat Dayak di tiga Kabupaten, yaitu Landak, Mempawah dan Kubu Raya pada Jumat (27/5) pukul 18.00 wib sampai Sabtu (28/5) pukul 18.00 wib akan melakukan adat Balala’ Pantang Nagari.

Balala’ Pantang Nagari ini diambil atas Keputusan Bersama Dewan Adat Dayak Kabupaten Landak, Dewan Adat Dayak Kabupaten Mempawah dan Dewan Adat Dayak Kubu Raya Provinsi Kalimantan Barat. Nomor: 009/DAD-LDK/2022, Nomor: 014/DAD-MPW/2022, dan Nomor: 04/DAD-KR/2022.

Ketua Dewan Adat Dayak (DAD) Kabupaten Landak, Heri Saman mengatakan sesuai dengan bahaum kesepakatan tiga kabupaten pada hari Jumat tanggal 27 Mei 2022 pukul 18.00 tutup saka, dan Sabtu 28 Mei 2022 tutup saka pukul 18.00. Kegiatan Balala’ Pantang Nagari dilakukan sejak pada tahun 2021.

“Satu bulan setelah pesta naik dango masyarakat adat dayak mulai membuka usaha pertanian kembali, sebelumnya dilakukan adat balala’ atau bapantang nagari dan dilaksanakan serentak di tiga kabupaten yaitu kabupaten landak, kabupaten kubu raya dan kabupaten mempawah,” kata Heri Saman.

Untuk Kabupaten Landak sendiri, kata Heri sama, pihanya sudah melakukan koordiandi dengan semua unsur terkait, termasuk forkopinda, dan melakukan rapat-rapat koordinasi tentang pelaksanaan Balala’ Pantang Nagari, termasuk FKBU, semua pemuka agama, paguyuban dan suku yang ada di Kabupaten Landak.

Dia berharap kepada masyarakat bisa refleksi diri, percaya kuasa tuhan, kita minta kuasa tuhan, supaya kita terhindar marabahaya, dan kita minta pada saat usaha bertani mendapat berkah. Dan kita minta kepada Tuhan terhindar dari marabahaya.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Komentar
Bagikan:

Iklan