7 Kios dan 1 Rumah Warga Rusak Diterjang Puting Beliung di Kubu Raya
Kubu Raya (Suara Kalbar) – Hujan disertai angin kencang yang melanda Kabupaten Kubu Raya menyebabkan 7 kios di Jalan Raya Kapur Komplek Arini 7 Desa Mekar Baru Kecamatan Sungai Raya rusak, tak hanya itu satu rumah di belakang kios tersebut atapnya turut terlepas.
Dedek salah satu warga sekitar mengatakan datangnya angin kencang disertai dengan hujan pada Jumat (13/05/2022) sore sekitar pukul 15.48 WIB.
“Kejadiannya cepat untuk rumah kompleknya cuma 1,itu hanya atapnya saja sudah bisa di perbaiki, yang parah kena dampaknya itu ruko untuk kerusakannya 50 persen,” ungkapnya.
Sementara itu, Plt. Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan bencana Daerah Kabupaten Kubu Raya, Kubu Raya M. Yasir menjelaskan jika angin puting beliung yang melanda lokasi tersebut sebanyak 3 kali.
“Angin datang 3 kali sehingga mengakibatkan kerusakan yang cukup parah terhadap kios dan rumah warga yang ada namun tidak ada menimbulkan korban dari warga masyarakat,” jelasnya.
Dalam kejadian bencana puting beliung tersebut mengakibatkan kerugian materil berupa 7 unit kios dan 1 rumah warga.
“ 7 unit kios mengalami kerusakan rangka atap dan atap seng dari bangunan kios, satu rumah mengalami kerusakan berupa atap seng yang lepas,” jelasnya.
Adanya hal tersebut Bhabinkamtibmas Desa Mekar Baru Aiptu Soponyono mengatakan jika pihaknya berkoordinasi dengan keamanan setempat untuk melakukan pengamanan di lokasi kejadian.
“Kami bersama pemerintah desa dan keamanan komplek setempat sudah berkoordinasi untuk melakukan pengamanan guna mengantisipasi adanya hal – hal yang tak diinginkan,” pungkas Aiptu Soponyono.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya
Join now





