Anggota DPRD Kayong Utara Bagikan Buku Iqro dan Meja Belajar di Sukadana
Kayong Utara (Suara Kalbar) – Anggota DPRD Kayong Utara H Dedy Effendi membagikan sarana buku Iqro dan meja belajar bagi sejumlah murid TPA Nur Ilahi di lokasi transmigrasi Dusun semanai Desa Simpang Tiga Kecamatan Sukadana, Senin (18/10/2021).
“Dengan bantuan seadanya ini saya berharap mampu menumbuhkan semangat terhadap adik-adk kita di TPA Nurilahi ini,” ujar Staf Ahli Fraksi Hanura DPRD Kabupaten Kayong Utara Bakri Rahman , Senin (18/10/2021).
Dia menjelaskan pihaknya berupaya bagai mana pihaknya terus bisa berkontribusi dan berbuat yang terbaik kepada adik-adik TPA khususnya warga Kayong Utara.”Semoga bantuan ini bisa bermanfaat buat adik-adik TPA Nurilahi,”katanya.
Baiq saodah, salah satu tenaga pengajar di TPA Nurilahi dengan adanya bantuan ini ia berterima kasih serta dapat meningkatkan daya belajar terhap murid-mutid TPA Nurilahi.
“Alhamdulillah semoga anak-anak kami ini semakin semangat dalam membaca Iq’ro dan semoga anak-anak TPA ini menjadi insan-insan yang berbudi pekerti,” jelasnya.
Bakri Rahman menambahkan, di TPA Nurilahi yang memiliki berjumlah murid sebanyak 30 murid dan dibantu 4 orang tenaga pengajar, dalam hal ini dirinya juga berharap kepada rekan-rekan tenaga pengajar untuk terus semagat membina adik-adik TPA Nurilahi agar menjadi insan-insan Qur’ani.






