Dandim 1202 Singkawang Apresiasi Pembahasan PTM bersama Forkopimda
Singkawang (Suara Kalbar)- Dandim 1202/Singkawang Letkol Inf Condro Edi Wibowo memberikan apresiasi atas adanya kegiatan pembahasan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di Kota Singkawang dengan melibatkan Forkompimda.
Hal ini disampaikannya Coffee morning bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Singkawang membahas PTM ( Pembelajaran Tatap Muka ) di Kota Singkawang di Ruang Transit Kantor Walikota Singkawang Jalan Firdaus Kelurahan Pasiran Kecamatan Singkawang Barat Kota Singkawang, Rabu (9/9/2021).
“Kami mengapresiasi kegiatan ini yang merupakan kontrol kami juga untuk mengkaji apakah kegiatan pembelajatan tatap muka ini sudah bisa dilaksanakan di Kota Singkawang,” ujar Letkol Inf Condro Edi Wibowo.
Dia mengatakan dalam pembelajaram tatap muka perlu pesiapkan dan kesiapan Satgas Covid-19 di sekolah dan dibuatkan strukturnya sehingga jelas penugasannya.
“Agar nanti dilakukan pemeriksaan secara random swab antigen apabila di pihak sekolah terdapat pasien positif dan selanjutnya agar pihak sekolah mengevaluasi terhadap kegiatan-kegiatan yang dapat berpotensi menimbulkan kerumunan,” katanya.
Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kota Singkawang Asmadi mengatakan kegiatan Pembelajaran Tatap Muka ( TPM ) Terbatas di sekolah dapat dilaksanakan setelah mendapatkan rekomendasi dari Satgas Covid-19 tingkat kelurahan dan kecamatan.
“Ketentuan sekolah siap melakukan Pembelajaran Tatap Muka ( TPM ) terbatas di sekolah diwajibkan membentuk satgas Covid-19, dilakukan kordinasi dengan komite sekolah, pengawas sekolah dan disdikbud, orang tua murid dan satgas Covid-19 di kelurahan dan kesiapan tenaga pendidik dan kependidikan,” jelasnya.
Hadir dalam kegiatan ini, Walikota Singkawang Tjhai Chui Mie, Kapolres Singkawang AKBP Prasetiyo Adhi Wibowo, Sekda Kota Singkawang Sumastro, Ketua DPRD Kota Singkawang Sujianto.
Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kota Singkawang Asmadi, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sutiarno, Plt Asisten I Pemerintah dan Kesra Setda Kota Singkawang Asyir A. Bakar, Asisten Administrasi Umum Bosni, Kadis Kesehatan Kota Singkawang Rindar, Kabag Pemerintahan Setda Kota Singkawang Titin Supriatin, Kasi Intel Kajari Feri Perdinan dan Staf Dinas Pendidikan Kota Singkawang.
Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya
Join now