SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda News Cegah Penyebaran Covid-19, Polisi Ini Rutin Semprot Disinfektan Kantornya

Cegah Penyebaran Covid-19, Polisi Ini Rutin Semprot Disinfektan Kantornya

Anggota Polsek Kuala Behe saat semprot cairan disinfektan rutin kantornya guna mencegah penyebaran Covid-19. SUARAKALBAR.ID/Istimewa


Landak
(Suara Kalbar) – Pandemi Covid-19 belum menunjukan tanda-tanda akan berakhir, berbagai upaya telah dilakukan untuk mencegah penyebaran virus tersebut salah satunya dengan melakukan penyemprotan disinfektan yang dilakukan secara rutin oleh Polsek Kuala Behe, Sabtu (5/12/2020).

Penyemprotan disinfektan dilakukan oleh personel Polsek Kuala Behe  meliputi bagian luar dan dalam setiap ruangan terutama ruang pelayanan yang sering digunakan dalam aktivitas pelayanan kepolisian, selain itu juga dilakukan penyemprotan di asrama Polsek Kuala Behe.

Kapolsek Kuala Behe Ipda Rinto mengatakan bahwa kegiatan penyemprotan disinfektan tersebut memang rutin dilakukan.

“Ini juga merupakan tindak lanjut dari perintah pimpinan untuk mencegah penyebaran Covid-19 terutama di lingkungan Polsek dan asrama,” katanya.

Ia menambahkan kegiatan ini juga diharapkan dapat diikuti oleh masyarakat agar dapat melaksanakan penyemprotan disinfektan secara mandiri di lingkungan tempat tinggal masing-masing, tempat umum maupun tempat ibadah. “Demi kenyamanan dan keselamatan bersama,” katanya. 

Ia juga mengajak kepada masyarakat untuk mematuhi protocol kesehatan dengan menerapkan 3 M yakni  memakai masker, menjaga jarak dengan menghindari kerumunan dan mencuci tangan dengan sabun.

Penulis: Rilis/Adv

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Iklan