SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda News Peringati 1 Muharram 1442 H, DDII Pontianak Gelar Muharram Camp

Peringati 1 Muharram 1442 H, DDII Pontianak Gelar Muharram Camp

Dokumentasi kegiatan Muharram Camp 1442 H | Istimewa.

Pontianak (Suara Kalbar)- Memperingati 1 Muharam 1442 H, Dewan Da’wah Kota Pontianak bekerjasama dengan DKM Darul Falah menyelenggarakan MUHARRAM CAMP 1442 H  di Kota Pontianak.

Sejumlah penceramah dan pemateri turut hadir diantaranya Ustadz Makful Shafwan, Ustadz Luqmanul hakim Ashabul Yamin, Ustadz Zulfan Affan Abdurrahman, Syaikh Muhammad Ali Aldeeb, Ustadz M. Awal AH dan Spesial Ustadz Usman Haidar Bin Syeff dari Surabaya.

Ketua Dewan Dakwah Islamiyah Indonesia (DDII) Kota Pontianak, Ustadz Ubaidullah Murjani Yatim kegiatan ini merupakan rangkaian acara menyambut tahun baru islam di Kota Pontianak. sejumlah penceramah turut antuasias menghadiri acara yang sakral bagi umat islam ini.

“Alhamdulillah telah terlaksana MUHARRAM CAMP 1442 H yang diselenggarakan oleh Dewan Da’wah Kota Pontianak bekerjasama dengan DKM Darul Falah. Terimakasih kepada seluruh pihak yang terlibat atas terselenggaranya acara ini,” katanya, kamis (20/8/2020).

Ustadz Ubaidullah Murjani Yatim mengungkapkan tahun baru islam ini merupakan peringatan yang sangat penting. sebab, dengan memperingati tahun baru islam tersebut, bahwasanya umat islam menandai peristiwa penting yang terjadi dalam sejarah islam.

“Tahun Baru Hijriah atau Tahun Baru Islam merupakan suatu hari yang penting bagi umat Islam karena menandai peristiwa penting yang terjadi dalam sejarah Islam yaitu memperingati penghijrahan Nabi Muhammad SAW,”terangnya.

“Dari Kota Makkah ke Madinah pada tahun 622 Masehi. Peristiwa bersejarah itu terjadi pada 1 Muharam tahun baru bagi Kalender Hijriah. Namun, Tahun Hijrah Rasulullah SAW dari Makkah ke Madinah itu diambil sebagai awal perhitungan bagi Kalender Hijriah,”tambahnya lagi.

Dirinya juga berharap, agar umat islam dunia selalu tetap mengedepankan semangat dalam muhasabah untuk terus menyiarkan islam di seluruh penjuru dunia.

“Tahun Harapan, Penuh mimpi dan cita-cit besar masa depan, kita hadapi tahun baru Islam kini dan yang akan datang dengan semangat muhasabah dan perjuangan untuk mensyi’arkan Islam,”ucapnya.

Sementara itu, Ketua Yamaha Federation Indonesia (YRFI) Kalbar, Hery Cekgu yang turut hadir dalam kegiatan ini sangat mengapresiasi positif tujuan penyelenggaraan acara tersebut.

Yakni, untuk menggugah kepedulian dan kontrol sosial dalam mewujudkan generasi yang berahlak mulia, menanamkan nilai-nilai sejarah sebagai upaya menghadapi era globalisasi yang berlandaskan iman dan takwa, memperkuat ukhuwah Islamiyah dan uqhuwah wathaniyah, serta merupakan wadah al-islam dalam mewujudkan masyarakat yang agamis.

“Tahun Baru Hijriah ada dua kata yang pantas kita ucapkan, yaitu: istighfar (astaghfirullah) dan bersyukur (alhamdulillah), semoga tahun ini dan seterusnya Allah Swt. melimpahkan rahmat, taufik, hidayah bimbingan, dan lindungan, serta semua urusan usaha dimudahkan dan diberkahi,” tutup Hery.

Penulis: Tim Liputan

Komentar
Bagikan:

Iklan