Polisi di perbatasan amankan pembukaan Festival Danau Sentarum 2018

Kapuas Hulu (Suara Kalbar) – Kepolisian Sektor Embaloh Hulu ikut serta melaksanakan pengamanan dalam rangka pembukaan Festival Danau Sentarum tahun 2018 bertempat di lapangan Kantor Camat Batang Lupar Kabupaten Kapuas Hulu, Kamis (25/10/2018).
Kapolsek Embaloh Hulu Iptu Salmansyah melalui Brigpol Bambang Ismanto mengatakan bahwa Polsek Embaloh Hulu menerjunkan enam personil untuk mengamankan kegiatan masyarakat dalam rangka festival Danau Sentarum tahun 2018 yang bertempat di Kecamatan Batang Lupar Kabupaten Kapuas Hulu.
Dalam sela-sela melaksankan pengamanan, petugas yang melakukan pengamanan juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada para pegunjung yang hadir.
“Agar tetap menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif serta selalu waspada terhadap ancaman tindak kejahatan”, ujar Brigpol Bambang Ismanto.
“Kami pihak Kepolisian menghimbau kepada pengunjung maupun yang membawa kendaraan roda dua maupun roda empat supaya dititipkan di tempat parkir yang telah di sediakan serta jangan lupa diperhatikan keamanannya agar di kunci kalau perlu pakailah kunci ganda atau kunci rahasia,” imbau Brigpol Bambang Ismanto.
Kapolres Kapuas Hulu AKBP R. Siswo Handoyo melalui Kapolsek Embaloh Hulu Iptu Salmansyah mengatakan bahwa demi terciptanya situasi yang aman dan kondusif kami selalu siap mendukung dan mengamankan jalanya kegiatan masyarakat dalam rangka memeriahkan Festival Danau Sentarum tahun 2018 yang bertempat di Kecamatan Batang Lupar Kabupaten Kapuas Hulu.
Penulis : Ade Haryono
Editor: Kundori





