SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Singkawang Petugas Lapas Singkawang Gagalkan Penyeludupan Sabu di Bungkusan Tahu Sambal

Petugas Lapas Singkawang Gagalkan Penyeludupan Sabu di Bungkusan Tahu Sambal

Plh Kepala Lapas Kelas II B Singkawang saat menyerahkan barang bukti kepada Satuan Res Narkoba Polres Singkawang di Lapas Kelas II B Singkawang, Rabu (18/5/2022). SUARAKALBAR.CO.ID/ Hendra

Singkawang (Suara Kalbar)- Petugas Lapas Kelas II B Singkawang berhasil menggagalkan tiga kantong sabu-sabu yang disimpan di dalam bungkusan tahu sambal yang dibawa seorang perempuan saat hendak memasuki Lapas Singkawang pada Rabu (18/5/2022) sekitar pukul 10.00 WIB.

“Seorang ibu menitipkan makanan kepada seorang perempuan yang saat itu membawa makanan untuk keluarganya yang merupakan warga binaan,” ujar Plh Kepala Lapas Kelas II B Singkawang La Ode Muhammad Nasrul.

Dia menjelaskan saat barang makanan akan dititipkan, petugas merasa curiga dengan tahu yang agak beda dengan lainnya, lalu memeriksa dan dapatlah barang sabu-sabu tersebut.

“Sabu-sabu yang diamankan tersebut sekitar 10, 15 gram dan kami juga telah berkoordinasi dengan Divisi Pemasyarakatan,” katanya.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Iklan