SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda News Bea Cukai Entikong Peringati HORI ke 75  Dengan Kegiatan Peduli Lingkungan

Bea Cukai Entikong Peringati HORI ke 75  Dengan Kegiatan Peduli Lingkungan

Kegiatan vaksin dilakukan memperingati Hari Oeang Republik Indonesia(HORI) ke 75 di Wilayah Kabupaten Sanggau. SUARAKALBAR.CO.ID/Agus Alfian

Entikong (Suara Kalbar) – Kegiatan bhakti sosial dan gerakan peduli lingkungan menjadi tumpuan utama pada peringatan Hari Oeang Republik Indonesia(HORI) ke 75 di Wilayah Kabupaten Sanggau.

Tiga lembaga dari Kementerian Keuangan Republik Indonesia, yakni Kantor Pengawasan dan Pelayanan Beacukai Entikong, Kantor Pelayanan Pajak Pratama Sanggau, Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara Sanggau, melaksanakan Bakti sosial di wilayah Perbatasan Entikong Kabupaten Sanggau, diantaranya Donor Darah, Penanaman Pohon dan Penebaran Benih Ikan di Sungai Sekayam. Minggu(31/10/2021)

“Kita lebih mengedepankan kebersamaan dengan lembaga kementrian keuangan di Sanggau, dan menekankan kegiatan HORI ke 75 ini, pada konsep peduli lingkungan serta masyarakat,” kata Kepala Bea Cukai Entikong, Ristola Nainggolan, Minggu (31/10/2021).

Dijelaskan Ristola, Hari Oeang dilaksanakan untuk memperingati terbitnya mata uang Oeang Republik Indonesia (ORI) pertama kalinya pada 30 Oktober 1946.

ORI merupakan alat pembayaran yang sah di Indonesia, sekaligus sebagai salah satu identitas kemerdekaan dan kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Sementara itu, Kepala Kantor Pelayanan Pajak Pratama Sanggau Edi Sihar Tumban menyebutkan pada HORI ke 75 secara khusus kita ingin mempertegas pada semangat Kemenkeu 1 (Satu).

“Kita ingin semua kelembagaan keuangan di seluruh penjuru tanah air berada pada satu semangat, dan mendorong masyarakat Indonesia melihat uang sebagai kekuatan negara, dan uang menjadi bagian terpenting dalam pengelolaan negara,” paparnya.

Pada kesempatan yang sama Kepala Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara Sanggau, Bulus Lumban Gaol mengungkapkan, konteks kebersamaan dalam pengelolaan keuangan menjadi penting bagi setiap kelembagaan keuangan.

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Iklan