SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda News Jalan Rusak, Tak Ganggu Distribusi Logistik Pilkada di Landak

Jalan Rusak, Tak Ganggu Distribusi Logistik Pilkada di Landak

Landak (Suara Kalbar) – Distribusi logistik Pilkada Kalbar 2018 di wilayah kecamatan Air Besar berjalan lancar sesuai jadwal.

Panitia Pemilihan Kecamatan Air Besar Niko Demus mengungkapkan pendistribusian logistik pemilu wilayah kecamatan Air Besar berjalan sesuai jadwal.

“Hari ini pendistribusian dilakukan dari KPU kabupaten Landak, dan sampai di PPK tanpa hambatan dan sesuai jadwal, ” ungkapnya.

Niko Dimus menjelaskan sementara tidak ada hambatan dalam pendistribusian logistik di kecamatan Air Besar.

“Memang ada bebarapa ruas jalan Serimbu-Ngabang yang rusak namun tidak menghambatan pendistribusian, cuaca juga cukup mendukung karena tidak hujan, ” jelasnya.

Lebih lanjut Niko Dimus mengatakan menunggu jadwal pendistribusian di tinggkat PPS surat suara disimpan di kantor camat Air Besar dijaga aparat kepolisan polsek dan koramil Air Besar.

Penulis: Riski

Editor: Kundori

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Iklan