Gerak Pencegahan Covid-19 Satgas TMMD 107 Kodim Kudus
![]()  | 
| Satgas TMMD Kodim Kudus gerak penceham Covid-19 | 
Kudus (Suara Kalbar) – Sekolah SDN 8 Kedungsari Gebog dilaksanakan pencegahan virus Covid 19 oleh anggota Satgas TMMD Reguler ke 107 Kodim 0722/Kudus pada Jumat (20/3/2020).
Lukartono selaku Kepala sekolah SDN 8 Kedungsari kecamatan Gebog sangatlah antusias dengan adanya giat pencegahan Covid 19 yang mana sedang semarak saat sekarang ini.
“Dalam pelaksanaa pencegahan Covid 19 bersamaan program TMMD Reguler ke – 107 Kodim 0722/Kuds sangat membantu dan meringankan serta memajukan pada lingkungan Desa Kedungsari,” tuturnya.
Pada kesempatan program TMMD dan warga sekitar menerima telah menerima penyuluhan pencegahan Corona dari Dr Mutiara Nilamsari M.M.R dari Rumah Sakit Kartika Huda Kudus dalam pembekalannya mengatakan, Corona atau Covid – 19 virus yang menyebabkan infeksi saluran nafas, dengan gejala-gejalanya pilek,batuk, sakit tenggorokan, demam,atau dengan gejala berat, sesak nafas hebat, kalau itu terjadi segera ke Rumah Sakit.
Banyak terjadi kelangkaan masker, anti septic hingga aksi panic buying menurutnya kepanikan saat ini terjadi lantaran masyarakat tidak mengetahui tentang Covid 19 dengan penyuluhan yang cukup jelas diharapkan warga Kedungsari paham. “Terkait bagaimana pencegahan hingga penanganan jika terindikasi terpapar Virus Covid-19, “tambahnya.
Kegiatan program TMMD dengan sasaran non fisik yaitu dapat menyadarkan warga agar selalu hidup sehat.
(Pendim Kudus)
Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya
Join now





