Kapolres Melawi Rela Memasak di Dapur Keliling
![]() |
| Kapolres Melawi, AKBP Tris Supriadi,saat mencoba memasak di dapur umum keliling demi melayani masyarakat. (istimewa) |
Melawi (Suara Kalbar)- Siapa sangka jika sosok sederhana dan berperawakan low profile, Kapolres Melawi AKBP Tris Supriadi. Ternyata tidak canggung dalam hal urusan memasak.
Buktinya, pria dengan dua melati dipundaknya itu menunjukan keahliannya dalam memasak pada dapur umum keliling Satlantas Polres Melawi, Polda yang dibuka pada hari ini, Sabtu ( 18/4/2020) di lokasi SDF Nanga Pinoh.
Inovasi Kreatif Dapur Keliling Satlantas Polres Melawi dicetus dalam rangka kegiatan “Operasi Keselamatan Kapuas 2020”.
Kapolres Melawi AKBP Tris Supriadi melalui Kasat Lantas AKP Aang Permana menyampaikan kegiatan Dapur Umum Keliling merupakan bentuk nyata kepedulian Polri terhadap masyarakat yang terdampak akibat pandemi virus corona (Covid-19).
“Hari ini kami telah membagikan makanan bergizi dan tentunya gratis. Sebanyak 500 paket makanan dan minuman dibagikan kepada masyarakat, pekerja buruh, suakang (bongkar muatan barang) dan pedagang kaki lima hingga masyarakat kurang mampu,” jelasnya.
Dikatakannya bahwa kegiatan ini bukan untuk menarik kerumunan massa, namun lebih pada melayani masyarakat yang terpaksa tetap bekerja diluar rumah untuk mencukupi kebutuhan keluarganya ditengah pandemi Covid 19.
Dalam kegiatan ini pihaknya tetap menerapkan Social Distancing (jaga jarak) dan pengukuran suhu tubuh serta memberikan masker bagi masyarakat belum menggunakan masker.
“Warga wajin Mencuci tangan terlebih dahulu, yang mana telah disediakan cuci tangan mobile (tempat mencuci tangan dirakit dengan menggunakan mobil patroli Satlantas Polres Melawi),” katanya.
Selain itu juga disampaikanMaklumat Kapolri dan himbauan Pemerintah terkait penanganan dan pencegahan Covid 19 di masyarakat.
Penulis : Dea Kusumah Wardhana
Editor : Diko Eno






