Bupati Sambas Resmikan Jembatan Penghubung Matang Terap–Ramayadi
Sambas (Suara Kalbar) – Bupati Sambas, Satono, meresmikan jembatan penghubung Desa Matang Terap – Ramayadi di Kecamatan Jawai Selatan pada Selasa (13/1/2026). Jembatan tersebut dinilai sangat mempermudah aktivitas sosial serta mendorong pergerakan ekonomi warga.
Jembatan Bailey Ramayadi berada di Desa Jawai Laut, Kecamatan Jawai Selatan. Jembatan ini memiliki panjang 24 meter dan lebar 4 meter, dengan kapasitas beban maksimal 12 ton, sehingga dapat dilalui kendaraan roda dua maupun roda empat.
Dalam sambutannya, Satono menegaskan bahwa pembangunan jembatan merupakan wujud komitmen Pemerintah Kabupaten Sambas dalam memperkuat infrastruktur dasar, terutama di wilayah pedesaan, guna meningkatkan mobilitas dan kesejahteraan masyarakat.
Menurutnya, Jembatan Bailey Ramayadi memiliki peran strategis dalam menunjang perekonomian lokal dan pengembangan sektor pariwisata. Akses yang lebih baik diharapkan mampu memperlancar lalu lintas masyarakat serta mempercepat distribusi hasil pertanian dan perkebunan warga.
“Dengan adanya jembatan ini, arus barang dan aktivitas masyarakat menjadi lebih lancar. Selain itu, akses menuju potensi wisata di Jawai Selatan juga semakin terbuka,” kata Satono.
Bupati Sambas juga mengingatkan pentingnya keterlibatan masyarakat dalam menjaga fasilitas umum yang telah dibangun. Ia menekankan bahwa manfaat jembatan akan terus dirasakan jika seluruh pihak memiliki kesadaran untuk merawat dan melindunginya dari tindakan perusakan.
Ia berharap pemerintah desa bersama warga dapat berperan aktif dalam pengawasan, sehingga jembatan tersebut dapat digunakan dalam jangka panjang dan memberikan manfaat berkelanjutan.
“Jembatan ini adalah aset bersama. Saya berharap masyarakat ikut mengawasi dan menjaganya agar tidak ada pihak yang merusak atau mengambil bagian-bagian jembatan secara tidak bertanggung jawab,” tegasnya.
Penulis: Serawati






