SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Seleb Papa Zola the Movie Siap Menyapa Penonton Indonesia Mulai 23 Januari 2026

Papa Zola the Movie Siap Menyapa Penonton Indonesia Mulai 23 Januari 2026

Papa Zola the Movie (PZTM) resmi akan tayang di Indonesia mulai 23 Januari 2026 di lebih dari 150 lokasi bioskop di seluruh Indonesia. (Monsta Studio/Istimewa)

Suara Kalbar – Film animasi Indonesia, Papa Zola the Movie (PZTM) resmi akan tayang di Indonesia mulai 23 Januari 2026 di lebih dari 150 lokasi bioskop di  seluruh Indonesia, termasuk jaringan Cinema XXI. Setelah mencetak pencapaian luar biasa di Malaysia, Papa Zola the Movie siap menyapa penonton Indonesia dengan cerita keluarga yang hangat, penuh makna, dan relevan untuk semua usia.

Film ini berhasil menarik perhatian publik berkat kekuatan cerita dan pesan universal tentang kebenaran, kebersamaan, dan nilai keluarga.

Di Malaysia, Papa Zola the Movie mencatat prestasi gemilang dengan mengungguli pendapatan box office film Avatar di bioskop Malaysia.

Bahkan, perolehan PZTM pada minggu kedua penayangan tercatat lebih tinggi dibandingkan Avatar pada minggu pertama, sebuah pencapaian yang  menegaskan kuatnya daya tarik film ini di kalangan penonton. Keberhasilan tersebut menjadi modal kuat bagi Papa Zola the Movie untuk  melanjutkan kesuksesannya di Indonesia.

Dengan cerita yang dekat dengan budaya Asia dan pesan yang relevan bagi keluarga Indonesia, film ini diharapkan menjadi tontonan pilihan di awal tahun 2026. Papa Zola the Movie dapat disaksikan mulai 23 Januari 2026 di bioskop-bioskop terdekat di seluruh Indonesia.

Sumber: Beritasatu.com

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Komentar
Bagikan:

Iklan