SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Pontianak Unggul di Kalbar, IPM Sambas Tahun 2025 Tembus 72,08

Unggul di Kalbar, IPM Sambas Tahun 2025 Tembus 72,08

Data IPM Kapbupaten Sambas tertinggi di Kalimantan Barat tahun 2025 berkat kemajuan di bidang kesehatan, pendidikan, dan ekonomi masyarakat (Suarakalbar.co.id/ist)

Sambas (Suara Kalbar) – Kabupaten Sambas kembali menorehkan prestasi membanggakan di tingkat Provinsi Kalimantan Barat. Berdasarkan data resmi Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Kalimantan Barat, Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kabupaten Sambas tahun 2025 mencapai 72,08, menjadikannya kabupaten dengan IPM tertinggi di antara dua belas kabupaten lainnya di provinsi ini.

Dalam laporan Berita Resmi Statistik No. 68/11/61/Th. XXVIII yang dirilis pada 5 November 2025, BPS Kalbar menyebutkan IPM provinsi secara keseluruhan mencapai 72,09, naik 0,90 poin atau 1,26 persen dibandingkan tahun sebelumnya yang sebesar 71,19. Kenaikan ini menandakan kemajuan pembangunan manusia di Kalbar yang kini berada pada kategori tinggi.

Kabupaten Sambas menempati posisi teratas di antara kabupaten lainnya dengan capaian 72,08. Kinerja positif Kabupaten Sambas didukung oleh peningkatan di seluruh dimensi pembentuk IPM, yakni kesehatan, pendidikan, dan standar hidup layak. Umur Harapan Hidup (UHH) masyarakat Sambas tahun 2025 mencapai 74,80 tahun, naik dari 74,32 tahun pada 2024.

Harapan Lama Sekolah (HLS) meningkat menjadi 12,77 tahun, dan Rata-rata Lama Sekolah (RLS) naik dari 6,76 menjadi 7,00 tahun, menunjukkan kemajuan signifikan dalam bidang pendidikan. Dari sisi ekonomi, pengeluaran riil per kapita yang disesuaikan mencapai Rp 11,94 juta per tahun, naik sekitar 3,48 persen dibandingkan tahun sebelumnya, menandakan meningkatnya daya beli dan kesejahteraan masyarakat.

Bupati Sambas, Satono, menyampaikan rasa syukur atas capaian tersebut. Secara keseluruhan, capaian ini menegaskan bahwa Kabupaten Sambas berhasil mempertahankan statusnya dalam kategori pembangunan manusia tinggi dan terus memperkuat posisinya sebagai salah satu daerah dengan kualitas hidup terbaik di Kalimantan Barat.

“Alhamdulillah, capaian ini adalah hasil kerja keras kita semua. Saya mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada seluruh unsur dan elemen masyarakat Kabupaten Sambas, mulai dari jajaran pemerintah daerah, dunia pendidikan, tenaga kesehatan, pelaku usaha, hingga masyarakat di pelosok desa, yang telah berperan aktif dalam meningkatkan kualitas hidup dan kesejahteraan warga,” ujar Bupati Satono, Kamis (6/11/2025).

Ia menegaskan, keberhasilan ini bukan hanya milik pemerintah daerah, melainkan hasil kerja bersama seluruh masyarakat Sambas.

Bupati Satono berharap capaian tersebut dapat menjadi motivasi bagi seluruh pihak untuk terus memperkuat kolaborasi dalam meningkatkan kualitas pendidikan, kesehatan, dan ekonomi masyarakat, agar ke depan Kabupaten Sambas dapat naik ke kategori pembangunan manusia ‘sangat tinggi’.

“Ini bukan prestasi Bupati dan Wakil Bupati saja. Keberhasilan ini adalah milik seluruh masyarakat Sambas yang terus bekerja sama, saling mendukung, dan berkomitmen untuk membangun daerah ini menjadi lebih baik,” tambahnya.

Penulis: Serawati

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Iklan