SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda News Wakapolres Mempawah Salurkan Kursi Roda untuk Penyandang Disabilitas

Wakapolres Mempawah Salurkan Kursi Roda untuk Penyandang Disabilitas

Wakapolres Mempawah Jovan Reagan Sumual menyerahkan kursi roda kepada Pak Husin, warga Desa Kuala Secapah.[Suarakalbar/Dian Sastra]

Mempawah (Suara Kalbar)-Dalam rangka HUT ke-74 Bhayangkara tahun 2020, Wakapolres Mempawah, Kompol Jovan Reagan Sumual, menyalurkan kursi roda dan paket sembako kepada penyandang disabilitas.

Bersama awak Komunitas Melawar, Ketua PPDI Mempawah Eko Juliansyah, dan Rudi dari Rattle Club Mempawah, Jumat (19/06/2020) pukul 18.00 WIB, Kompol Jovan Reagan Sumual pertama kali menyambangi Desa Sengkubang. Ia menemui dua penyandang disabilitas fisik bernama Amelia (15) dan Dodi (28).

“Di Sengkubang, Wakapolres Jovan menyerahkan bantuan sembako kepada Amelia dan Dodi. Tak hanya itu, pak Jovan juga menyapa dan memotivasi kedua penyandang disabilitas fisik ini untuk tetap semangat dan terus produktif,” ungkap M. Yusuf, Koordinator Komunitas Melawar Mempawah ketika dihubungi suarakalbar.co.id.

Selanjutnya, tambah pria yang akrab disapa Babe ini, Wakapolres Jovan bersama awak Komunitas Melawar, PPDI dan Rattle Club, menuju ke Desa Kuala Secapah, Kecamatan Mempawah Hilir. Di sana, seorang pria lansia yang juga menyandang disabilitas fisik, bernama Husin (75) diberikan bantuan satu unit kursi roda.

“Kakek Husin sangat gembira diberikan kursi roda. Ternyata telah lama ia dan pihak keluarga menginginkannya. Ketika Pak Wakapolres Jovan mengantarkan kursi roda, Kakek Husin senang sekali. Kami benar-benar terharu,” ungkap Babe lagi.

Babe lantas mengapresiasi inisiatif seorang sosok Wakapolres Mempawah yang begitu peduli dengan penyandang disabilitas. Tak hanya dikaitkan dengan HUT ke-74 Bhayangkara, bantuan untuk penyandang disabilitas selama ini kerap diberikan Wakapolres Jovan. Baik berupa kursi roda, sembako dan bantuan lainnya.

Mewakili Komunitas Melawar Mempawah, Babe mengucapkan Selamat Ulangtahun ke-74 Bhayangkara. Semoga ke depan Kepolisian Republik Indoensia (Polri), khususnya Polres Mempawah semakin dicintai masyarakat.

Penulis : Dian Sastra

Editor    : Diko Eno

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Iklan