SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda News Headline Jurusan Perhotelan SMKN 1 Pontianak Buka Dua Kelas, Peminat Capai Ratusan Orang

Jurusan Perhotelan SMKN 1 Pontianak Buka Dua Kelas, Peminat Capai Ratusan Orang

Sistem Penerimaan Murid Baru (SPMB) SMKN 1 Pontianak. [SUARAKALBAR.CO.ID/Meriyy]

Pontianak (Suara Kalbar)-  Jurusan Perhotelan di SMKN 1 Pontianak tahun ini mengalami lonjakan peminat yang signifikan. Melihat tingginya antusiasme, pihak sekolah memutuskan membuka dua kelas khusus jurusan tersebut, masing-masing berkapasitas 36 siswa.

Hal tersebut disampaikan oleh Margono, Operator Sistem Penerimaan Murid Baru (SPMB) SMKN 1 Pontianak saat ditemui di sekolah, Rabu (25/06/2025).

“Nah jurusan perhotelan ini minatnya sangat tinggi jadi kita buka dua kelas, dengan kapasitas murid 36 orang per kelas,” ujarnya saat ditemui di SMKN 1 Pontianak pada Rabu (25/06/2025).

Menurutnya jurusan ini memiliki peminat yang tinggi karena menciptakan peluang kerja yang pasti kepada para murid setelah lulus nantinya.

“Ketika anak masuk perhotelan, selesai dari sini Insyallah langsung ke hotel, biasanya seperti ini, makanya antusias masyarakat lumayan tinggi,” jelasnya.

Selain itu fasilitas prakter perhotelan di SMKN 1 Pontianak yang sudah memadai menjadikan minat siswa semakin meningkat.

“Siswa memang langsung prakter karena sudah ada hotel Esemka di sini, jadi memang ini fasilitas untuk belajarnya sudah ada,” tuturnya.

Sebanyak 8 jurusan dibuka pada SPMB 2025 ini di SMKN 1 Pontianak dengan total kuota sebanyak 420 murid baru yang akan diterima.

Hingga hari ini jumlah pendaftar di SMKN 1 Pontianak baik yang sudah di validasi ataupun belum mencapai 603 peserta.

“Sudah ada 603 peserta yang sudah mendaftar,” tambahnya.

Selain itu, untuk membantu calon murid ataupun orang tua murid yang kesulitan dengan sistem yang serba online, pihak panitia SPMB SMKN 1 Pontianak membuka layanan tatap muka yang berlokasi di sekolah.

“SMKN 1 Pontianak itu memang membuka layanan seperti ini (layanan tatap muka) untuk memfasilitasi mereka yang belum paham, belum paham cara mengupload berkas, belum paham membuka aplikasi, karena memang masih banyak yang belum mengerti dengan sistem seperti ini,” tutupnya.

Penulis: Meriyanti

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Komentar
Bagikan:

Iklan