Salat Idulfitri, Polres Sekadau Kerahkan Ratusan Personel
Sekadau (Suara Kalbar)- Umat Muslim di Kabupaten Sekadau melaksanakan Salat Idulfitri 1446 H dengan khidmat. Polres Sekadau kerahkan 145 personel untuk memberikan rasa aman.
Kapolres Sekadau AKBP I Nyoman Sudama, menjelaskan bahwa pengamanan salat Idulfitri merupakan bagian dari rangkaian Operasi Ketupat Kapuas 2025 untuk mengamankan perayaan hari raya Idul Fitri 1446 H yang berlangsung selama 14 hari, dari 26 Maret hingga 8 April 2025.
“Operasi ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat dalam merayakan Idul Fitri,” ujar AKBP Nyoman Sudama, Senin (31/3/2025).
Polres Sekadau memfokuskan pengamanan di delapan lokasi masjid yang menjadi tempat pelaksanaan salat Idulfitri. Setiap lokasi diawasi langsung oleh Perwira Pengendali (Padal) yang bertugas memastikan kelancaran pengamanan.
Penempatan personel terbanyak dilakukan di Terminal Lawang Kuari dan Masjid Agung Sultan Anum. Sementara itu, untuk wilayah kecamatan, Polsek jajaran bersinergi dengan Koramil guna menjaga situasi tetap kondusif.
“Puji syukur, pelaksanaan shalat Idul Fitri di Kota Sekadau maupun di kecamatan berlangsung dengan aman dan kondusif. Masyarakat dapat melaksanakan ibadah dengan khusyuk dan khidmat,” ujar Kapolres.
Begitu pula dengan pengamanan malam takbir dan festival Meriam Karbit yang berlangsung tadi malam. Seluruh rangkaian pengamanan berjalan lancar, sehingga situasi di Sekadau tetap aman dan kondusif.
Penulis: Tim/Rilis
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS






