SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Sanggau Kakanwil Ditjenpas Kalbar Lakukan Safari Ramadan ke Rutan Kelas IIB Sanggau

Kakanwil Ditjenpas Kalbar Lakukan Safari Ramadan ke Rutan Kelas IIB Sanggau

Penyerahan bantuan Al Qur’an dalam acara safari ramadhan kakanwil Ditjenpas Kalbar di rutan Sanggau.SUARAKALBAR.CO.ID/Ist

Sanggau (Suara Kalbar) – Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Kakanwil Ditjen PAS) Kalimantan Barat, Teguh Wibowo, melakukan kunjungan kerja dalam rangka Safari Ramadan ke Rumah Tahanan Negara (Rutan) Sanggau, Rabu (26/03/2025).

Dalam kegiatan ini, Kakanwil melakukan berbagai rangkaian acara, termasuk panen kol hasil program ketahanan pangan, peninjauan dapur Rutan, pengarahan mengenai tugas dan fungsi pemasyarakatan, serta penyerahan sumbangan Al-Qur’an dari Lembaga Amil Zakat Infaq dan Sedekah Muhammadiyah (LAZISMU) Sanggau.

Kakanwil juga melaksanakan buka puasa bersama dengan seluruh jajaran dan warga binaan, serta melakukan pemusnahan barang bukti hasil penggeledahan periode Januari 2025.

Teguh Wibowo mengatakan kegiatan safari ramadan ini bertujuan dalam rangka memperkuat pembinaan dan pemasyarakatan di Rutan Sanggau.

“Dalam panen Kol tadi merupakan salah satu Program ini menjadi salah satu upaya meningkatkan keterampilan dan kemandirian warga binaan sebelum mereka kembali ke masyarakat,”katanya.

Kakanwil juga meninjau langsung dapur Rutan guna memastikan kebersihan serta kualitas makanan yang disediakan bagi warga binaan dalam rangka memastikan bahwa pelayanan makanan di Rutan memenuhi standar kesehatan dan kebersihan.

“Terima kasih atas sumbangan Al-Qur’an dari Lembaga Amil Zakat Infaq dan Sedekah Muhammadiyah (LAZISMU) Sanggau kepada Rutan Sanggau. Bantuan ini diharapkan dapat meningkatkan fasilitas pembinaan keagamaan bagi warga binaan,”ucap Teguh Wibowo saat menyaksikan penyerahan tersebut sebelum buka puasa bersama warga binaan.

Sebagai bagian dari upaya menjaga keamanan dan ketertiban di Rutan, dilakukan pemusnahan barang bukti hasil penggeledahan periode Januari 2025. Pemusnahan ini merupakan langkah tegas dalam menegakkan aturan dan menjaga lingkungan Rutan tetap kondusif.

“Pemusnahan ini sebagai bentuk komitmen dalam menciptakan lingkungan pemasyarakatan yang bersih dari barang terlarang. Saya juga meminta pada pegawai Rutan untuk tetap melaksanakan tugas dan fungsinya dengan profesionalisme pegawai dalam menjalankan tugasnya sebagai pelayan masyarakat di bidang pemasyarakatan,” ujarnya.

“Dengan rangkaian kegiatan ini, diharapkan Rutan Sanggau semakin meningkatkan kualitas pembinaan dan pelayanan pemasyarakatan, serta menciptakan lingkungan yang lebih baik bagi Rutan Kelas IIB Sanggau,”pungkasnya.

Penulis: Darmansyah/r

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Iklan