Anggota Satgas TMMD ke-108 Ada Yang Mahir Memasang Instalasi Listrik
![]() |
| Anggota Satgas TMMD ke-108 Kodim 1202 Singkawang yang ikut memasang instalasi jaringan listrik di kediaman Mak Maspupah, Kamis (16/7/2020). |
Bengkayang (Suara Kalbar)- Pengerjaan pemasangan intalasi listrik pada rumah-rumah yang belum ada penerangannya salah satunya rumah milik keluarga Mak Maspupah dikerjakan Personel satgas TMMD ke-108 Kodim 1202/Singkawang dibantu warga setempat, dalam pemasangan instalasi listrik, Kamis (16/7/2020).
Kegiatan ini membantu mensejahterakan kehidupan keluarga Maspupah,dengan pemasangan instalasi listrik yang baru kita mulai pemasangan alat-alatnya, pemasangan instalasi terpasang di empat titik, dinding bagian luar dan dalam baru selesai.
Kegiatan pemasangan listrik di dampingi Kopda Inf Dedy, Anggota Satgas TMMD ke-108 dan juga didukung oleh Anggota Satgas yang lain dan warga sekitar, bersama-sama membangun desa Danti menjadi lebih baik salah satunya pemasangan instalasi listrik.
“Untuk instalasi listrik dan pemasangan kabel. Kabel yang dipasang sepanjang 20 meter, itu untuk memasang lampu kamar, dapur dan ruang tengah serta lampu teras,” kata Dedy.
Penulis : Pendim 1202/Singkawang
Editor : Hendra






