SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Lifestyle Oppo Temani Wimbledon: Perangkat Find N2 Flip dan Enco X Edisi Khusus Meluncur!

Oppo Temani Wimbledon: Perangkat Find N2 Flip dan Enco X Edisi Khusus Meluncur!

Oppo Find N2 Flip dan Enco X Wimbledon Special Edition. [Oppo Indonesia]

Suara Kalbar – Oppo, salah satu perusahaan teknologi terkemuka, telah kembali menjadi mitra resmi untuk turnamen tenis bergengsi, Wimbledon 2023.

Ini merupakan tahun kelima berturut-turut Oppo Indonesia meluncurkan perangkat edisi khusus dan menjadi satu-satunya negara yang mempersembahkan merchandise resmi Wimbledon eksklusif dari Inggris kepada para konsumen dan penggemar tenis di Indonesia.

Menurut laman World Atlas (2020), tenis menduduki peringkat keempat dalam hal jumlah penggemar dengan lebih dari 1 miliar orang di seluruh dunia.

Oppo meluncurkan dua perangkat baru, yaitu Oppo Find N2 Flip dan Oppo Enco X Wimbledon Special Edition, yang dilengkapi dengan logo eksklusif Wimbledon yang diukir pada masing-masing perangkat.

“Kami sangat bangga dapat membawa semangat Wimbledon dari Inggris ke Indonesia dengan meluncurkan perangkat OPPO Find N2 Flip Moonlit Purple dan OPPO Enco X White edisi khusus. Perangkat ini memiliki logo Wimbledon yang diukir dan memberikan keuntungan eksklusif kepada konsumen Indonesia, termasuk merchandise resmi Wimbledon senilai Rp 1 juta,” ujar Patrick Owen, Chief Marketing Officer Oppo Indonesia.

Kedua perangkat edisi khusus ini ditawarkan secara bundling dengan harga Rp 15.999.000 di Indonesia. Konsumen dapat membeli Oppo Find N2 Flip dan Oppo Enco X Wimbledon Special Edition mulai dari tanggal 22 Juni hingga 31 Juli 2023 di OPPO Gallery, OPPO Store terpilih, serta melalui platform online seperti Shopee dan OPPO Online Store.

Selama periode tersebut, konsumen akan mendapatkan keuntungan eksklusif senilai total Rp 4.200.000, termasuk merchandise resmi Wimbledon senilai Rp 2.200.000, potongan harga spesial sebesar Rp 999.000 untuk OPPO Enco X, berbagai voucher menarik di My OPPO senilai Rp 5.500.000, serta kesempatan untuk mendapatkan cashback sebesar Rp 1.000.000 dan cicilan hingga 12 bulan melalui mitra bank Oppo.

Untuk membuat acara ini semakin meriah, Oppo Indonesia juga mengadakan kompetisi yang dapat diikuti oleh konsumen mulai dari tanggal 22 Juni hingga 31 Juli 2023. Para peserta berkesempatan memenangkan hadiah seperti Oppo Enco X Wimbledon Edition dan merchandise resmi Wimbledon seperti handuk, topi, dan tote bag eksklusif.

Pemenang dari kompetisi ini akan diumumkan melalui akun Instagram resmi Oppo Indonesia pada tanggal 1 Agustus 2023.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Iklan